Sukses

Sosok 5 Pemain Terbaik Manchester United dalam Sejarah

Tiga pemain terbaik Manchester United (MU) yang mencetak gol terbanyak dalam sejarah klub.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) dikalahkan Liverpool dengan skor 5-0. Tiga dari lima gol Liverpool ke gawang Manchester United dicetak oleh Mohamed Salah.

Tak hanya kalah, MU juga mendapatkan kartu merah untuk Paul Pogba.

Kekalahan MU ini terjadi meski Cristiano Ronaldo turut memperkuat tim. 

Agar pemain dan fans setia MU kembali bersemangat, berikut daftar lima pemain terbaik Manchester United berdasarkan jumlah gol yang mereka cetak, berdasarkan data Statista dan profil di situs resmi Man Utd, Senin (25/10/2021).

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 7 halaman

5. Dennis Viollet

Tanggal lahir: 20 September 1933

Debut di MU: 11 April 1953

Dennis Viollet tak hanya memiliki paras bagai aktor Hollywood tempo dulu, ia juga merupakan legenda dari Old Trafford yang mencetak 179 gol.

Menurut data situs resmi Man Utd, Viollet menjadi atlet profesional sejak usianya 17 total. Ia pertama kali debut di 1953 dalam pertandingan melawan Newcastle.

Ia tambil bersama MU sebanyak 293 kali. Di usia senja, Viollet menjadi pelatih bagi para atlet muda di Amerika Serikat.

3 dari 7 halaman

4. Jack Rowley

Tanggal lahir: 7 Oktober 1920

Debut di MU: 23 Oktober 1937

Pemain dengan julukan "Gunner" ini terkenal berjasa membawa MU kepada kejayaan usai era Perang Dunia II.

Jack Rowley juga merupakan seorang veteran Perang Dunia II. Ia merupakan bagian dari regimen South Staffordshire yang berpartisipasi dalam D-Day di Normandy.

Pendaratan sekutu di Normandy adalah momen penting dalam perang, sebab membuka akses untuk liberasi Paris dari genggaman Nazi.

Rowley mencetak 211 gol untuk MU selama 424 penampilannya.

4 dari 7 halaman

3. Denis Law

Tanggal lahir: 7 Oktober 1920

Debut di MU: 23 Oktober 1937 

Fans MU dari seluruh dunia yang berkunjung ke Old Trafford akan melihat patung Trinitas. Tiga pemain muda menatap tulisan merah Manchester United. Sosok yang berdiri di tengah adalah Denis Law.

Ia mencetak 237 gol selama berkarier di MU. Talenta, kerja keras, dan kharisma dari Denis Law membuatnya meraih julukan The King.

Law pensiun dari dunia sepak bola usai Piala Dunia 1974 di Jerman Barat. Hingga kini, Law merupakan sosok living legend dalam dunia sepak bola Inggris.

5 dari 7 halaman

2. Sir Bobby Charlton

Tanggal lahir: 11 Oktober 1937

Debut di MU: 6 Oktober 1956 

Sir Charlton merupakan keponakan dari Jackie Milburn, pemain legendari Newcaste. Ketika masih 20 tahun, Charlton menjadi survivor dari Munich Air Disaster. Ia selamat bersama rekannya, Dennis Viollet. 

Sepanjang kariernya di MU, Sir Charlton mencetak 249 gol dari 758 penampilannya. 

Situs Man Utd menyebut bahwa Charlton bagaikan bermain demi rekan-rekannya yang meninggal dalam peristiwa Munich.

Pada Juni 1984, Charlton menjadi direktur Manchester United. Dan 10 tahun kemudian, ia mendapat gelar Commander of the British Empire (CBE) sehingga berhak dipanggil Sir. 

"Sir Bobby Charlton adalah sosok kepala: sebuah link bagi masa lalu, masa kini, dan masa depan klub," tulis situs MU.

6 dari 7 halaman

1. Wayne Rooney

Tanggal lahir: 24 Oktober 1985 

Debut di MU: 28 September 2004 

"Wayne Rooney adalah pencetak skor teratas Mancheseter United dan satu-satunya pemain yang menyetak 250 gol untuk the Reds," tulis situs Man Uts.

Rooney mencetak 253 gol selama tampil dengan MU sebanyak 559 kali. Ia menembus rekor Sir Charlton pada Januari 2017. 

7 dari 7 halaman

Infografis Putri Diana