Liputan6.com, Washington D.C - Presiden Joe Biden menyatakan siap mencalonkan diri lagi untuk pemilihan presiden Amerika Serikat pada 2024. Semua akan dijalaninya jika masih memiliki kondisi tubuh yang sehat
"Ya," katanya ketika ditanya oleh pembawa acara David Muir apakah dia berencana untuk mencalonkan diri lagi, dalam sebuah wawancara yang disiarkan Rabu di World News Tonight ABC.
Advertisement
Baca Juga
"Tapi lihat, saya sangat menghormati nasib. Nasib telah ikut campur tangan dalam hidup saya berkali-kali," kata Joe Biden, demikian dikutip dari Xinhua, Kamis (23/12/2021).
"Jika saya dalam keadaan sehat sekarang dan nanti, maka saya akan melanjutkannya," katanya.
Muir bertanya kepada Biden apakah dia masih ingin mencalonkan diri jadi Presiden Amerika Serikat jika lawannya ternyata mantan Presiden Donald Trump?
"Kamu mencoba menggodaku sekarang," jawab Biden sambil tertawa.
"Tentu. Mengapa saya tidak mencalonkan diri melawan Donald Trump? Itu akan meningkatkan prospek dalam pencalonan diri," katanya.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Joe Biden Menang Pemilu Amerika 2020
Joe Biden memangkan Pemilu Amerika Serikat 2020. Biden unggul dengan 284 suara elektoral, melewati ambang batas 270, berdasarkan penghitungan suara yang dilansir AP pada Sabtu (7/11/2020) malam.Â
Dikutip dari History.com, setelah menghabiskan 36 tahun sebagai senator di Delaware, AS, Joe Biden terpilih menjadi Wakil Presiden AS dalam pemilu pada 2008, ketika kandidat presiden dari Partai Demokrat, Barack Obama, memilihnya sebagai calon wakil presiden.Â
Pada Januari 2009, Obama-Biden mulai menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden AS, menyusul kekalahan pesaing mereka saat itu yakni John McCain yang merupakan Senator Arizona dan Sarah Palin, yaitu Gubernur Alaska.
Biden sebagian besar berfokus pada masalah ekonomi dan kebijakan luar negeri ketika dirinya berperan sebagai wakil presiden selama dua masa jabatan.
Advertisement