Liputan6.com, Belgorod - Kebakaran terjadi di depot minyak di kota Belgorod, Rusia, setelah dua helikopter militer Ukraina menyerang fasilitas penyimpanan bahan bakar.
Insiden ini dikonfirmasi langsung oleh Vyacheslav Gladkov, gubernur Wilayah Belgorod, seperti dikutip dari laman Xinhua, Jumat (1/4/2022).
Advertisement
Baca Juga
"Kebakaran di depot minyak terjadi sebagai akibat dari serangan udara yang dilakukan oleh dua helikopter Angkatan Bersenjata Ukraina," tulis Gladkov di saluran Telegramnya.
"Helikopter ini memasuki wilayah udara Rusia pada ketinggian rendah," tambahnya.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Pihak Ukraina Belum Beri Pernyataan
Semua layanan darurat berada di tempat kejadian, katanya, seraya menambahkan bahwa warga sipil tidak dalam bahaya.
Menurut Gladkov, dua pekerja depot minyak terluka dalam kebakaran tersebut.
Tidak ada tanggapan segera dari pihak Ukraina.
Advertisement