Sukses

Tak Hanya Natal, Ini Hari Besar Umat Kristen yang Kerap Dirayakan

Bagi umat Kristen, ada dua peristiwa penting yang diperingati setiap tahunnya, Natal dan Paskah. Namun, tak hanya dua peristiwa itu, ada banyak hari besar Kristen yang dirayakan sepanjang tahun.

Liputan6.com, Jakarta - Minggu-minggu ini, orang-orang tengah sibuk menyiapkan Natal dan Tahun Baru. Bagi umat Kristen, ada dua peristiwa penting yang diperingati setiap tahunnya, Natal dan Paskah. Namun, tak hanya dua peristiwa itu, sejatinya ada banyak hari besar Kristen yang dirayakan sepanjang tahun.

Ada juga beberapa peristiwa yang diperingati oleh beberapa gereja tertentu. Seperti peringatan yang lebih panjang dari gereja lainnya, misalnya enam minggu Lent sebagai pra Paskah atau empat minggu Adven sebelum Natal. Ada juga hari tunggal seperti Pentakosta atau Hari Kenaikan.

Kemudian, di beberapa gereja, hampir setiap hari dalam setahun ditugaskan untuk mengingat kehidupan orang suci atau tokoh penting. 'Saints' atau 'Orang Suci' adalah orang Kristen yang dikhususkan dalam beberapa tradisi dan terkait dengan peristiwa menakjubkan, dikutip dari laman Christianity.

Menurut Gereja Katolik Roma, banyak martir yang dibunuh karena iman mereka. Di antara hari-hari orang suci atau Saints' Days yang memperingati peristiwa terkait dengan para martir itu termasuk St David pada 1 Maret, St Patrick's (17 Maret), St George's (23 April), dan St Andrew's (30 November).

Selengkapnya, berikut informasi terkait hari-hari besar Kristen, dikutip dari situs Christianty, Rabu (21/12/2022):

Adven (Desember - Januari)

Secara umum, Hari Natal selalu jatuh pada 25 Desember. Namun, di daerah timur, Gereja Ortodoks merayakannya hingga awal Januari. Mereka percaya, Natal merayakan kelahiran Yesus Kristus sekitar 2.000 tahun yang lalu di Bethlehem.

Ada masa Adven yang mereka yakini sebagai masa persiapan, melihat kembali kelahiran Kristus, dan menantikan kedatangannya yang kedua kali. Adven dimulai pada hari Minggu keempat sebelum Hari Natal – jadi bisa dimulai kapan saja antara 27 November hingga 3 Desember.

Di sisi lain, menurut Gereja Anglikan, masa Adven dipandang sebagai awal tahun gereja. Beberapa tradisi Kristen memulai Adven sedikit lebih awal.

 

2 dari 4 halaman

Epifani dan Pra Paskah

Epifani (Januari)

Epifani jatuh pada 6 Januari (atau 19 Januari di Gereja Ortodoks) untuk memperingati kedatangan Orang-orang Majus yang mengunjungi bayi Yesus untuk memberinya hadiah.

Secara tradisional, Epifani dikenal sebagai Twelfth Night, ketika orang melepas dekorasi Natal mereka. Itu juga merupakan tanggal ketika beberapa orang Kristen menandai pembaptisan Yesus di usia sekitar 30 tahun di Sungai Yordan oleh Yohanes (John the Baptist).

Epifani secara khusus dirayakan oleh gereja Katolik Roma dan Ortodoks.

Lent atau Masa Pra Paskah (Februari - April)

Prapaskah, Shrove Tuesday dan Ash Wednesday – Februari/Maret/April

Lent atau Pra Paskah adalah periode sekitar enam minggu menjelang Paskah, dimulai pada bulan Februari atau Maret pada hari Rabu Abu – 40 hari (tidak termasuk hari Minggu) sebelum Minggu Paskah.

Tanggal pastinya bervariasi sebagaiaman tanggal Paskah yang berubah setiap tahun. Banyak orang Kristen pergi ke gereja pada Rabu Abu (Ash Wednesday) untuk meminta pengampunan dari Tuhan.

Masa Prapaskah adalah masa kekhidmatan dan refleksi diri bagi umat Kristen. Orang-orang akan berpuasa dari makanan atau kegiatan tertentu. Sehari sebelum Pra Paskah, secara tradisional ditandai dengan pesta dan perayaan. Di Inggris, perayaan itu dikenal sebagai Shrove Tuesday atau Hari Pancake. Di belahan dunia lain disebut Mardi Gras.

Hari Kenaikan (April - Mei)

Hari Kenaikan Yesus jatuh pada hari Kamis di bulan April atau Mei. Ini adalah hari keempat puluh setelah Minggu Paskah, memperingati kenaikan Yesus ke surga dari Bukit Zaitun yang menghadap ke Yerusalem.

Pentakosta (Mei - Juni)

Pentakosta jatuh tujuh minggu setelah Minggu Paskah dan diyakini sebagai kelahiran gereja Kristen. Itu menandai hari para pengikut terdekat Yesus memiliki pengalaman supernatural tentang Tuhan dalam bentuk Roh Kudus. Menurut kepercayaan Kristen, ini yang mengilhami mereka untuk berkhotbah tentang Yesus dan secara ajaib menyembuhkan orang kala itu.

3 dari 4 halaman

Pekan Suci dan Paskah (Maret - April)

Tanggal Paskah berubah setiap tahun tetapi selalu jatuh pada bulan Maret atau April. Waktunya terkait dengan fase bulan dan perayaan Paskah Yahudi.

Paskah memperingati pencobaan dan penyaliban Yesus Kristus beserta kebangkitannya, yang dirayakan pada hari Minggu Paskah.

Sementara itu, Holy Weeks atau Pekan Suci menandai minggu terakhir sebelum Paskah dan dimulai pada hari Minggu sebelumnya:

Minggu Palma, hari Yesus Kristus naik ke Yerusalem dengan seekor keledai dan disambut oleh orang-orang yang memujanya sambil melambai-lambaikan dahan pohon palem.

Setelah Minggu Palma, beberapa orang Kristen juga menandai peristiwa lain yang dijelaskan dalam Alkitab yang terjadi pada hari-hari berikutnya.

Kamis Putih, dianggap sebagai malam pengkhianatan dan penangkapan Yesus. Dia dibawa oleh tentara setelah merayakan hari raya Paskah Yahudi dengan pengikut terdekatnya pada jamuan makan yang dikenal sebagai Perjamuan Terakhir.

Jumat Agung, hari pencobaan dan penyaliban Yesus. Banyak gereja menandai jam-jam terakhir hidupnya dengan kebaktian khusus. Kitab Markus dalam Alkitab mencatat waktu kematian Yesus pada pukul 3 sore.

Minggu Paskah, tanggal paling penting dalam kalender Kristen. Ini menandai hari ketika Yesus bangkit dari kematian. Para pengikutnya menemukan bahwa makamnya kosong. Dia menampakkan diri kepada mereka dan ratusan orang lainnya selama enam minggu.

4 dari 4 halaman

Festival dan Hari Raya Lainnya

Selain hari-hari besar terkait dengan Paskah atau Natal, berikut hari-hari besar lainnya yang dirayakan oleh gereja-gereja Kristen.

Candlemas atau Presentasi Yesus di Kuil, dirayakan pada atau sekitar 2 Februari. Itu menandai saat Yesus dibawa ke kuil Yahudi di Yerusalem sebagai bayi untuk secara resmi dilantik ke dalam iman Yahudi.

Kabar Sukacita atau Annunciation yang secara khusus dirayakan di gereja Katolik Roma dan Ortodoks pada 25 Maret. Pengikutnya meyakini, bahwa pada hari itu malaikat Jibril menampakkan diri kepada Maria untuk mengumumkan bahwa dia akan mengandung dan melahirkan Yesus.

Mothering Sunday, jatuh pada hari Minggu keempat Pra paskah di bulan Maret atau April. Awalnya hari untuk merayakan sifat keibuan Gereja, sekarang menjadi kesempatan untuk berterima kasih kepada para ibu dan merayakan keibuan.

Minggu Tritunggal, hari Minggu pertama setelah Pentakosta dan jatuh pada Mei atau Juni. Ini adalah hari ketika gereja merayakan 'Tritunggal' -- tiga pribadi Allah: Bapa, Anak, dan Roh Kudus.

Corpus Christi, jatuh pada akhir Mei atau Juni pada hari Kamis setelah Minggu Tritunggal. Festival ini merayakan Ekaristi atau Komuni, di mana umat Kristen akan memperingati kematian Yesus dengan makan roti dan minum anggur.

Assumption, pesta 15 Agustus yang menandai pengangkatan Maria, ibu Yesus ke surga. Tidak semua umat Kristen memperingatinya, tetapi ini tanggal yang penting bagi Katolik Roma dan Kristen Ortodoks.

All Saints' Day, perayaan 1 November yang memperingati kepercayaan Kristen bahwa ada kehidupan setelah kematian. Umat Kristen menyakini bahwa semua orang yang mengikuti Yesus Kristus dan ajarannya akan dipersatukan kembali di surga setelah mereka meninggal.

 

Penulis: Safinatun Nikmah