Sukses

Daftar 20 Orang Paling Terkenal di Dunia, dari Joe Biden hingga Kim Kardashian

Berikut adalah 20 orang paling terkenal di dunia. Ada yang pengusaha, atlet, aktor, penyanyi, dan lainnya.

Liputan6.com, Jakarta - Tokoh-tokoh terkenal kerap menjadi sorotan media. Sering kali kita temui di media sosial, televisi, iklan, dan lain-lainnya.

Tokoh-tokoh terkenal ini juga beragam profesinya. Ada pebisnis, atlet, aktor, penyanyi, politikus, dan lainnya.

Orang-orang ini telah mencapai tingkat ketenaran yang hanya bisa ditandingi oleh sedikit orang. Apa kesamaan mereka? Bakat, kerja keras, dan mungkin banyak keberuntungan.

Namun, apa pun kisah mereka, satu hal yang pasti, mereka adalah beberapa orang paling terkenal di Bumi.

Mari jelajahi daftar 20 orang paling terkenal di dunia versi Forbes, sebagaimana dilansir dari BCNews24, Minggu (29/1/2023):

1. Elon Musk

Dengan perkiraan kekayaan sebesar 239,6 miliar dolar Amerika Serikat (AS) atau setara dengan 3.597 triliun rupiah, CEO Tesla Inc. dan SpaceX Elon Musk adalah orang terkaya di dunia pada 2023.

Elon Musk pada 2003 memiliki 23 persen saham di perusahaan Tesla Motors. Ia telah merevolusi transportasi di Bumi dan juga di luar angkasa, salah satu bukti kecemerlangannya.

Sepanjang hidupnya, Elon telah bekerja keras dan mencapai kesuksesan besar.

Elon Musk juga pernah dinobatkan sebagai Person of the Year di majalah Time pada 2021.

2. Jeff Bezos

Pendiri dan ketua Amazon Inc. ini akan menjadi salah satu orang terkaya dan paling terkenal di dunia pada 2023. Menurut perkiraan majalah Forbes, Jeff Bezos memiliki kekayaan bersih lebih dari 180 miliar dolar AS (2.697 triliun rupiah).

Jeff baru-baru ini mengundurkan diri untuk mengejar hasratnya di luar angkasa. Ia menjadi berita utama setelah menyelesaikan penerbangan luar angkasa solo selama 11 menit.

2 dari 4 halaman

3. Dwayne Johnson

Dwayne Johnson, atau dikenal dengan julukannya "The Rock", saat ini adalah orang paling terkenal di dunia.

Dwayne, yang sebelumnya adalah pegulat juara World Wrestling Entertainment (WWE), kini aktor sekaligus produser.

Ia juga adalah salah satu pegulat profesional paling dihormati dalam sejarah olahraga.

Dwayne sekarang lebih terkenal sebagai salah satu aktor yang berpenghasilan tertinggi di Hollywood. Ia diperkirakan memiliki kekayaan bersih mendekati 320 miliar dolar AS (4.796 juta rupiah).

4. Joe Biden

Joe Biden, presiden AS saat ini dan yang ke-46, bukan hanya salah satu orang paling terkenal di dunia, tetapi juga orang yang paling sering dicari di Google pada 2021.

Joe Biden baru berusia hampir 30 tahun ketika ia menjadi senator termuda keenam dalam sejarah AS.

5. Bill Gates

Mendirikan Microsoft pada 1975, Bill Gates adalah seorang tokoh bisnis, investor, penulis, dan dermawan dengan kekayaan bersih sebesar 89 biliun dolar (1.333 triliun rupiah).

Selama kariernya di Microsoft, Bill menjabat sebagai ketua, CEO, dan kepala arsitek perangkat lunak (software), sekaligus menjadi pemegang saham individu terbesar hingga Mei 2014.

6. Robert Downey Jr.

Robert Downey Jr. adalah salah satu aktor dengan bayaran tertinggi di Hollywood.

Ia diperkirakan memiliki kekayaan lebih dari 300 miliar dolar AS (4.496 juta rupiah).

Robert memainkan banyak film hits di Hollywood dan terkenal akan peran yang dimainkannya seperti Iron Man, Sherlock Holmes, Charlie Chaplin, dan masih banyak lainnya.

Ketika Robert masih muda, ia tinggal di New York dan bekerja sebagai pelukis. Setelah memulai debutnya di acara komedi Saturday Night Live pada 1980, ia terlibat dalam skandal penyalahgunaan narkoba.

Aktor tersebut bahkan telah berkali-kali ditangkap karena pelanggaran terkait narkoba. Akhirnya, setelah hampir lima tahun berurusan dengan penyalahgunaan dan penangkapan narkoba, ia bangkit kembali ke dunia akting setelah rehabilitasi.

7. Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo adalah pesepakbola profesional asal Portugal dan salah satu orang paling terkenal di dunia.

Dengan kekayaan di atas 1 biliun dolar AS (15 triliun rupiah), ia menjadi pemain sepak bola terkaya di dunia.

Dalam daftar Forbes 2020, Ronaldo adalah selebriti berpenghasilan tertinggi. Ia memiliki basis penggemar yang cukup besar di media sosial karena sering mengunggah foto.

Suporter Real Madrid menunjukkan apresiasi mereka atas penampilan luar biasa Ronaldo sebagai anggota tim selama perayaan di Stadion Santiago Bernabe. Lima kemenangannya di Union of European Football Associations (UEFA) Champions League adalah yang terbanyak dalam sejarah. Ronaldo telah mencetak gol terbanyak dalam sejarah Real Madrid.

 

3 dari 4 halaman

8. Lionel Messi

Lionel Messi merupakan pemain sepak bola profesional Argentina yang bermain di posisi penyerang yang dikenal dengan nama Leo Messi.

Messi memimpin tim nasional Argentina sebagai pelatih kepala. Di dunia sepak bola, ia secara luas dianggap sebagai yang terbaik yang pernah ada.

Di antara banyak penghargaan Messi adalah trofi Ballon d'Or dan Sepatu Emas Eropa, serta gelar Laureus World Sportsman of the Year.

Messi telah mengumpulkan 672 gol dan 35 kejuaraan sepanjang kariernya. Ia juga menjadi pemain kedua dalam sejarah olahraga yang menghasilkan lebih dari 1 miliar dolar AS dalam kariernya.

Antara 2009 dan 2014, Messi juga menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di dunia. Ia dimasukkan ke dalam daftar orang paling penting di dunia oleh majalah Time sebanyak dua kali yakni pada 2011 dan 2012.

9. Donald Trump

Sebagai presiden AS yang ke-45, Donald Trump adalah seorang pengusaha dengan kekayaan bersih sebesar 3,1 miliar dolar AS (46 triliun rupiah).

Ia memulai kariernya dengan bekerja untuk bisnis real estate, ayahnya sebelum menjadi pengembang yang sukses di New York, AS.

Trump juga membintangi reality show televisi berjudul "The Apprentice", yang membantunya mendapatkan lebih banyak ketenaran.

10. Mark Zuckerberg

Mark Zuckerberg merupakan salah satu dari tiga pendiri Facebook. Ia juga kepala eksekutif dan ketua dari Facebook.

Upaya rebranding dilakukan oleh Facebook pada 28 Oktober 2021 lalu. Kini Facebook mengganti nama menjadi Meta.

Sebagai bagian dari penghargaan Person of the Year, majalah Time telah mengakui Zuckerberg sebagai salah satu dari 100 orang paling penting di dunia setiap tahun sejak 2008.

11. Oprah Winfrey

Maestro media Oprah Winfrey diperkirakan bernilai 2,7 miliar dolar AS (40 triliun rupiah).

Oprah memulai kariernya sebagai pembawa berita dan acara bincang-bincangnya yang terkenal yakni "The Oprah Winfrey Show".

Oprah juga ditampilkan sebagai wanita paling berpengaruh di dunia pada 2007. Pasalnya, Oprah lahir pada 1954 dalam kemiskinan ekstrem di pedesaan Mississippi, AS, dari seorang ibu remaja tunggal yang bekerja sebagai pembantu rumah tangga.

Oprah pun mulai bekerja di toko kelontong lokal ketika ia masih remaja dan ia memenangkan kontes kecantikan Miss Black Tennessee di usia 17 tahun.

Oprah juga merupakan pembawa berita kulit hitam pertama dan yang termuda di media televisi WLAC-TV Nashville. Ia sekarang adalah ketua dan CEO Harpo Productions.

12. Justin Beiber 

Penyanyi asal Kanada ini sangat terkenal dengan banyak penggemar di seluruh dunia.

Musik video Justin Bieber di YouTube mengumpulkan lebih dari 10 juta views. Album debutnya, "My World", terjual lebih dari 137.000 kopi dalam waktu kurang dari seminggu pada 2009.

13. Ariana Grande

Ariana Grande adalah seorang penyanyi dan aktris asal AS. Usai mengawali karier sebagai aktris di saluran televisi anak-anak yakni Nickelodeon, ia berpindah ke musik.

Dua Grammy Awards, satu Brit Award, sembilan MTV Video Music Awards, dan 27 Guinness World Records, semuanya telah dianugerahkan kepadanya selama kariernya sebagai penyanyi.

14. Narendra Modi

Narendra Modi adalah salah satu pemimpin paling terkenal dan populer di dunia.

Narendra adalah Perdana Menteri India saat ini dan memiliki banyak pengikut di antara orang-orang India. Ia dikenal karena keterampilan kepemimpinannya yang kuat serta dedikasinya untuk meningkatkan kehidupan rakyat India.

Narendra juga sangat sukses dalam mempromosikan India sebagai tujuan wisata dan telah membantu menarik perhatian banyak atraksi budaya dan sejarah yang ditawarkan India.

Narendra juga sangat populer di kalangan investor, dan berhasil menarik investasi asing ke India.

4 dari 4 halaman

15. LeBron James

Selain memenangkan empat gelar National Basketball Association (NBA) dan empat penghargaan NBA MVP, LeBron James juga membawa pulang dua medali emas Olimpiade sepanjang kariernya sebagai pebasket profesional.

Dalam endorsement, LeBron menghasilkan antara 50 dan 60 miliar per tahun.

16. Kylie Jenner

Terkenal sebagai adik perempuan paling muda di keluarga Kardashians, Kylie Jenner masuk dalam daftar orang paling terkenal di dunia.

Kylie dikenal sebagai jutawan swadaya termuda di dunia dengan usia 25 tahun pada 2022.

Keterlibatannya dalam reality show "Keeping Up with the Kardashians" melambungkannya menjadi bintang. Sebagai pencipta produk kosmetiknya yakni Kylie Cosmetics, ia mendapat manfaat dari ketenaran yang dinikmati keluarganya.

Produk khas Kylie seperti Kylie Lip Kit, sangatlah sukses, menghasilkan miliaran dolar.

Jejaring media sosial seperti Facebook dan Instagram memiliki basis penggemar yang besar untuk Kylie. Dengan 300 juta pengikut Instagram pada Januari 2023, ia menjadi perempuan pertama yang mencapai pencapaian tersebut.

Kylie juga dinobatkan sebagai salah satu remaja paling berpengaruh di dunia oleh majalah Time.

17. Will Smith

Will Smith adalah aktor kulit hitam terkenal di Hollywood.

Lima Golden Globes dan dua nominasi Oscar termasuk di antara banyak penghargaan Will Smith. Empat Grammy Awards juga telah dianugerahkan kepadanya.

Pada 2021, film-filmnya telah meraup lebih dari 9,3 biliun dolar AS (139 triliun rupiah) di seluruh dunia di box office. Di antara banyak penghargaan aktor adalah beberapa rekor box office di AS dan luar negeri.

Selain akting, Will Smith adalah produser, penyanyi, dan penulis lirik. Ia dipuja oleh jutaan orang karena kemampuan aktingnya yang luar biasa. Lebih dari 9,8 juta orang telah berlangganan saluran YouTube Will Smith sejak diluncurkan pada 2022.

18. Taylor Swift

Taylor Swift adalah penyanyi dan penulis lagu terkenal dari AS. Kemampuan menulis lagunya telah mendapatkan banyak pujian dan perhatian media.

The Recording Industry Association of America menghadiahkan album kedua Taylor dan lagu self-titled bersertifikasi Berlian pada 2008.

Taylor telah menjual lebih dari 200 juta rekaman secara global, menjadikannya salah satu penyanyi paling populer di dunia. Ia juga telah mengumpulkan daftar penghargaan yang mengesankan termasuk 11 Grammy, dua Brit Awards, dan 49 Guinness World Records.

19. Selena Gomez

Penyanyi dan aktris Selena Gomez salah satu tokoh terkenal di AS. 

Selena terkenal akan kemunculannya di serial anak-anak "Barney & Friends" pada 2002. Ia juga terkenal sebagai aktris di saluran televisi Disney. 

Ada lebih dari 7 juta album dan 22 juta single terjual secara global oleh Selena hingga saat ini. Ia memiliki pengikut setia di berbagai media sosial. Lebih dari 295 juta orang mengikuti akun Instagram-nya.

20. Kim Kardashian

Kim Kardashian dikenal sebagai tokoh terkenal akibat kemunculannya di reality show "Keeping Up With The Kardashians".

Kim memiliki lebih dari satu juta pengikut Twitter dan Instagram.

KKW Beauty, perusahaan kosmetik miliknya, didirikan pada 2017 dan menjadi salah satu produk kosmetik yang sukses. 

Dengan peluncuran lini kecantikan KKW, Kim membuat sejumlah kosmetik baru yang cukup banyak jumlahnya untuk para pelanggan setianya.

Kim juga masuk dalam daftar majalah Time dari 100 orang paling berkuasa di dunia pada 2015.

Â