Sukses

11 Pemimpin Dunia Kunjungi Ukraina Selama Invasi Rusia, Termasuk Jokowi

Teranyar, Joe Biden membuat kejutan dengan melakukan kunjungan "dadakan" ke Ukraina pada Senin (20/2/2023).

Liputan6.com, Kyiv - Kabar mengenai kunjungan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden ke Ukraina pada Senin (20/2/2023), mengejutkan publik. Pasalnya, negara itu tengah menghadapi serangan reguler dari Rusia.

"AS akan mendukung Ukraina dalam perjuangannya melawan Rusia selama diperlukan," kata Joe Biden dalam kunjungannya ke Kyiv, seperti dikutip dari BBC, Selasa (21/2/2023). "Kami yakin Anda akan terus menang."

Tapi, Joe Biden bukanlah satu-satunya pemimpin dunia yang melawat ke Ukraina dalam situasi perang. Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) yang didampingi Ibu Negara Iriana telah lebih dulu melakukannya.

Berikut adalah sejumlah pemimpin dunia yang mengunjungi Ukraina di tengah invasi Rusia: 

1. PM Polandia, PM Ceko, dan PM Slovenia

Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki, Perdana Menteri Republik Ceko Petr Fiala, dan Perdana Menteri Slovenia Janez Jansa secara berbarengan melawat ke Kyiv pada Maret 2022. Mereka tercatat sebagai pemimpin asing pertama yang mengunjungi Ukraina sejak invasi Rusia pada 24 Februari 2022.

Seperti dikutip DW, ketiganya bertemu dengan Presiden Volodymyr Zelensky dan PM Ukraina Denys Shmyhal. 

PM Fiala mengatakan, "Saya senang berada di Kyiv bersama para pemimpin lainnya untuk menunjukkan dukungan kami bagi Ukraina dan rakyatnya."

Sementara itu, PM Jansa mentwit, "Bersama dengan @MorawieckiM & @P_Fiala kami ingin menyampaikan pesan kepada Ukraina. Ukraina adalah negara Eropa..."

2 dari 5 halaman

2. Eks PM Inggris

Boris Johnson tercatat beberapa kali mengunjungi Ukraina di tengah situasi perang. Kunjungan Boris ke Ukraina tercatat berlangsung pada Juni dan Agustus 2022 serta Januari 2023.

3. Kanselir Jerman, Presiden Prancis, PM Italia, dan Presiden Rumania

Kanselir Jerman Olaf Scholz, Presiden Prancis Emmanuel Macron, PM Italia Mario Draghi, dan Presiden Rumania Klaus Iohannis secara bersama-sama mengunjungi Kyiv pada Juni 2022.

3 dari 5 halaman

4. Presiden Republik Indonesia

Adapun Presiden Jokowi mengunjungi Ukraina pada Juni 2022. Jokowi tercatat sebagai presiden Asia pertama yang berkunjung ke Ukraina. 

Tidak hanya melawat ke Ukraina, Presiden Jokowi juga berkunjung ke Rusia, di mana dia bertatap muka dengan Presiden Vladimir Putin.

4 dari 5 halaman

5. Presiden AS

Kunjungan Joe Biden ke Ukraina pada Senin kemarin berlangsung jelang peringatan setahun invasi Rusia ke Ukraina. 

Biden menegaskan kembali komitmen AS terhadap demokrasi, kedaulatan, dan integritas teritorial Ukraina.

5 dari 5 halaman

6. Presiden Komisi Eropa

Presiden Komisaris Eropa Ursula von der Leyen telah empat kali mengunjungi Ukraina selama perang berlangsung. Kunjungan terakhirnya terjadi pada awal Februari lalu.

"Senang bisa kembali ke Kyiv, yang ke-4 kalinya sejak invasi Rusia. Kali ini, dengan tim Komisaris saya. Kami di sini bersama-sama untuk menunjukkan bahwa Uni Eropa mendukung Ukraina dengan tegas seperti sebelumnya. Dan untuk lebih memperdalam dukungan dan kerja sama kami," kata dia.