Sukses

Kim Sae Ron Sidang Perdana Kasus Menyetir Sambil Mabuk, Terlihat Kurus dan Minta Maaf

Kim Sae Ron menyetir sampai mabuk hingga mengakibatkan kekacauan lalu lintas.

Liputan6.com, Seoul - Aktris Kim Sae Ron terancam didenda hingga 20 juta won karena kasus driving under influence (DUI) atau menyetir sambil mabuk pada tahun 2022 lalu. Insiden kasus Kim Sae Ron itu terjadi di area Gangnam. 

Sejumlah fasilitas rusak akibat insiden tersebut dan Kim Sae Ron sempat berusaha kabur. Setelah dihentikan polisi, Kim Sae Ron sempat menolak tes untuk mengetahui kadar alkohol. Ia pun akhirnya minta maaf via Instagram atas kecelakaan yang terjadi. 

"Kemarin, pada 18 Mei pukul 8 pagi, saya menyebabkan kecelakaan yang merusak properti umum di Gangnam. Saya melakukan kesalahan besar dalam keadaan mabuk saat itu," tuturnya dikutip dari Soompi pada Mei 2022.

Kim Sae Ron dikabarkan telah meminta maaf secara pribadi kepala pemilik bisnis di daerah tersebut dan memberikan kompensasi kepada semua bangunan yang terkena dampak atas aksi mengemudinya sambil mabuk

Menurut laporan Kbizoom, Kamis (9/3/2023), pengadilan menetapkan denda 20 juta won pada Kim Sae Ron (Rp234 juta), dan 5 juta won (Rp58,5 juta) pada temannya di mobil itu yang bersekongkol untuk kabur.

Pengacara Kim Sae Ron menyatakan, "Terdakwa sangat menyesali tindakannya dan bersumpah tidak akan pernah melakukan kejahatan seperti itu lagi. Dia juga menahan diri dari minum alkohol dan menjual mobilnya. Dia telah membayar semua kompensasi untuk kerusakan.

Saat menuju persidangannya, Kim Sae Ron mengenakan kardigan dengan rambut diikat, tampak agak kurus, penampilannya menarik perhatian. Dia bungkam ketika wartawan menanyainya di luar gedung pengadilan.

Di depan juri, Kim Sae Ron mengungkapkan, "Saya memanggil sopir untuk menjemput saya, dan saya mengendarai mobil ke lokasi dengan berpikir jaraknya dekat," menambahkan bahwa dia telah berhenti minum.

Dia melanjutkan, "Ini tidak akan pernah terjadi lagi. Saya minta maaf. Saya menyesali tindakan saya, dan saya merenungkannya. Saya telah berhenti minum dan menjual mobil saya. Saya adalah pencari nafkah keluarga, dan sudah sulit bagiku untuk memenuhi kebutuhan. Tolong kasihanilah aku."

Sidang hukuman untuk kasus DUI Kim Sae Ron ditetapkan pada 5 April waktu Korea Selatan.

Kim Sae Ron dilaporkan sempat kesulitan untuk membayar berbagai kompensasi sehingga harus kerja paruh waktu di sebuah kafe.

Hingga kini, Kim Sae Ron masih memiliki 3,2 juta pengikut di Instagram, namun ia belum memposting lagi setelah menulis surat minta maaf. Beberapa netizen di kolom komentar juga mengecam budaya cancel culture di Korea Selatan terhadap Kim Sae Ron karena dikhawatirkan memberikan dampak psikologis kepada wanita itu.

 

2 dari 4 halaman

Kronologi Kasus Kim Sae Ron Mengemudi Sambil Mabuk

Sebelumnya dilaporkan, Allkpop menyebut peristiwa ini pertama kali diketahui dari laporan para saksi mata di sekitar lokasi, Gangnam.

Disebutkan bahwa polisi menerima lebih dari enam laporan warga via telepon pada 18 Mei pagi. Sekitar pukul 8, petugas menuju lokasi dan menemukan kendaraan ini telah menabrak struktur bangunan di pinggir jalan.

Koreaboo yang mengutip My Daily, mengungkap bahwa yang ditabrak aktris drakor Leverage tersebut adalah trafo listrik.

Kim Sae Ron disebutkan sempat hendak kabur dari lokasi tabrakan. Namun, polisi berhasil menghentikan kendaraan tersebut, dan meminta Kim Sae Ron untuk menjalani tes napas untuk mengecek kadar alkohol.

Hanya saja, Kim Sae Ron tak bersedia untuk melakukan tes melalui napas. Ia memilih untuk menjalani tes tersebut lewat uji darah. Karena itulah, ia dan polisi kemudian berangkat ke rumah sakit. 

"Setelah darahnya diambil, kami akan meminta Badan Forensik Nasional untuk mengecek konsentrasi alkohol dalam darahnya," kata dumber kepolisian. 

Kerusakan trafo yang dihantam oleh Kim Sae Ron ternyata berdampak serius. Meski petugas telah melakukan penanganan, lampu lalu lintas yang terhubung dengan trafo ini mati. Akibatnya fatal bagi pengguna jasa kendaraan umum. Jadwal transportasi umum jadi ngaret. 

Selain itu, dikabarkan bahwa mesin pembayaran di gerai kedai kopi ternama dunia di dekat lokasi, juga tak berfungsi.

3 dari 4 halaman

Biaya Kompensasi Kasus Kim Sae Ron

Aktris Kim Sae Ron juga dilaporkan sempat bekerja paruh waktu di sebuah kafe. Namun demikian, tidak disebut di mana kafe tempatnya bekerja.

Isu ini pertama kali disampaikan oleh sebuah YouTuber dalam konten videonya. Sang YouTuber ini juga awalnya tidak percaya jika Kim Sae Ron jadi pekerja paruh waktu.

Spekulasi pun terus bergerak, bintang serial Nobody Knows ini diduga bekerja paruh waktu untuk menutupi biaya kompensasi, uang penyelesaian, dan hukuman atas kontrak iklan yang harus dia tanggung.

Terkait kabar ini, agensi yang menaungi Kim Sae Ron, Goldmedalist, memberi pernyataan resmi. Pihaknya membenarkan isu tersebut.

"Kim Sae Ron menghabiskan beberapa waktu untuk bekerja paruh waktu di sebuah kafe karena kesulitan keuangan," tuturnya dikutip dari situs Soompi.

Sejak kejadian mengemudi sambil mabuk tersebut, Kim Sae Ron telah vakum dari semua aktivitasnya di industri hiburan.

4 dari 4 halaman

Sidang Kim Sae Ron

Sidang pertama pun dilaksanakan pada tanggal 8 Maret 2023. Kim Sae Ron pun menghadiri sidang yang dilaksanakan di divisi ke-4 Pengadilan Distrik Pusat Seoul, Korea Selatan itu. 

Ia akhirnya muncul di hadapan publik mengenakan sebuah cardigan berwarna abu-abu dan hitam. Rambutnya terlihat sedikit acak-acakan dan ia tampak tidak menggunakan makeup sama sekali. 

Dilansir dari Gstarlive, saat sidang berlangsung, Kim Sae Ron kembali mengucapkan permintaan maaf. “Kejadian seperti ini tidak akan terjadi lagi ke depannya. Saya sangat meminta maaf. Saya akan berkaca pada diri saya sendiri,” tuturnya.

Perrwakilan legal Kim Sae Ron mengatakan bahwa ia sedang kesulitan secara finansial karena sebelumnya sudah membayar berbagai denda bernominal besar ke sekitar 30 toko yang dirugikan.

Keluarga Kim Sae Ron disebut mengalami masalah finansial. Kim pun rela bekerja paruh waktu untuk mencari penghasilan.

“Saya saat ini bekerja paruh waktu untuk membantu keluarga saya. Keluarga saya sangat kesulitan secara finansial,” ucapnya pada sidang tersebut.

Kim Sae Ron pun akan kembali mengikuti agenda sidang selanjutnya yang akan dilaksanakan pada tanggal 5 April dengan agenda putusan.