Sukses

Netflix Akan Hapus Film dan Serial Populer Mulai 1 Mei 2023, Ini Daftarnya

Pada tanggal 1 Mei, beberapa film dan serial akan hilang dari Netflix. Berikut daftar semua film yang meninggalkan platform tersebut.

Liputan6.com, Jakarta - Netflix yang menjadi salah satu platform kesayangan banyak orang sepertinya akan mengecewakan para pemirsanya. Pasalnya mereka bersiap untuk menarik sejumlah film dan pertunjukan populer.

Platform streaming ini dikabarkan menghapus program favorit akibat waktu yang terbatas, membuat penggemar tidak dapat menyelesaikan episode film serial mereka.

Mengutip Mirror.co.uk, Kamis (13/4/2023), sejumlah film dan serial dilaporkan akan hilang dari aplikasi pelanggan mulai 1 Mei.

Salah satu yang akan dihapus akan membuat penggemar serial iZombie kecewa. Drama kriminal supernatural ini tidak akan lagi tersedia untuk ditonton bulan depan. Serial populer yang dibintangi oleh Rose McIver dan Rahul Kohli ini, tayang antara tahun 2015 dan 2019.

Sama pula nasibnya dengan film favorit pemirsa lainnya, The Social Network, yang dibintangi Jesse Eisenberg dan Andrew Garfield.

Berdasarkan situs Netlfix itu sendiri, beberapa film harus meninggalkan platform streaming tersebut karena perjanjian lisensi.

Setiap kali lisensi dari serial atau film berakhir, Netflix mempertimbangkan hal-hal seperti, apakah hak atas judul masih tersedia, seberapa populernya di suatu wilayah, dan berapa biaya lisensinya.

Apakah film favoritmu akan dihapus juga? Berikut adalah judul-judul film populer yang akan menghilang dari platform Netflix per 1 Mei 2023:

iZombie

iZombie menayangkan petualangan seorang dokter yang berubah menjadi zombie, bernama Olivia Moore. Dia berubah menjadi mayat hidup ketika menghadiri sebuah pesta perahu.

Daripada membunuh orang yang tidak bersalah untuk dimakan otaknya, Liv (tokoh utama) memutuskan untuk meninggalkan hidupnya dan mencari pekerjaan di kamar mayat, di mana dia dapat memakan otak mayat yang dia otopsi.

Tentu saja, ada sedikit kejutan di ceritanya.

Setiap kali dia memakan otak orang mati, dia untuk sementara menyerap beberapa sifat dan keterampilan kepribadian mereka. Dia juga akan mengalami kilas balik dari kehidupan orang itu.

Oleh sebab itu, Liv menggunakan keahlian barunya untuk menyelesaikan kasus kriminal yang melibatkan korban pembunuhan.

2 dari 4 halaman

The Social Network

Film drama biografi tahun 2010, disutradarai oleh David Fincher, mengikuti cerita awal mula dari situs jejaring sosial Facebook.

Jesse Eisenberg berperan sebagai pendiri Facebook, Mark Zuckerberg. Bintang lain dalam film tersebut termasuk Andrew Garfield, Justin Timberlake, dan Armie Hammer.

Film ini adalah kesuksesan kritis dan komersial, meraup $224 juta dengan anggaran pembuatan film sebesar $40 juta.

The Social Network juga memenangkan banyak penghargaan dan menerima banyak nominasi.

Blade Runner 2049

Film fiksi ilmiah neo-noir, Blade Runner 2049, dirilis pada tahun 2017.

Dibintangi oleh Ryan Gosling dan Harrison Ford, film ini dinominasikan dan berhasil memenangkan beberapa penghargaan.

Ini merupakan sekuel dari film asli tahun 1982 Blade Runner yang menjadikan Ryan berperan sebagai K, replika 'blade runner' Nexus-9 yang mengungkap rahasia yang dapat mengubah arah masyarakat dan peradaban.

Film aslinya didasarkan pada novel tahun 1968 karya Philip K. Dick, Do Androids Dream of Electric Sheep?

Meskipun dirilis dengan pujian kritis dan dianggap sebagai salah satu film terbaik tahun 2017, ini adalah bom box-office.

3 dari 4 halaman

Big Daddy

Big Daddy adalah film komedi-drama Adam Sandler klasik yang memerankan Sonny Koufax. Ia dicampakkan oleh pacarnya karena sifat yang kurang tanggung jawab.

Suatu hari dia mengadopsi seorang anak laki-laki berusia lima tahun bernama Julian yang muncul di depan pintunya.

Film tahun 1999 ini dibintangi oleh si kembar keluarga Sprouse, yaitu Dylan dan Cole, serta Jon Stewart, Rob Schneider, dan Leslie Mann.

Sutradara, Dennis Dugan, pernah bekerja dengan Adam di Happy Gilmore, I Now Pronounce You Chuck & Larry, Grown Ups dan Jack and Jill.

4 dari 4 halaman

Daftar Lengkap Film yang Akan Dihapus

Berikut ini daftar film populer yang akan dihapus Netflix dalam beberapa minggu mendatang:

  • 3 From Hell (2019)
  • Against the Sun (2014)
  • Are You the One? (2017)
  • Big Daddy (1999)
  • Blade Runner 2049 (2017)
  • Blue Streak (1999)
  • Blue Thunder (1983)
  • CIA: Comrade in America (2017)
  • The Clapper (2017)
  • Coffee for All (2017)
  • Food on the Go (2017)
  • iZombie (5 Seasons)
  • Jailbreak (2017)
  • Lord of War (2017)
  • Piranha (2010)
  • Savages (2012)
  • The Social Network (2010)
  • The Strange House (2020)

Pastikan untuk menonton film-film favorit kesukaan Anda sebelum tanggal 1 Mei 2023.