Sukses

5 Potret Nonton Bareng Penobatan Raja Charles III yang Digelar Kedutaan Besar Inggris untuk Indonesia

Kedutaan Besar Inggris untuk Indonesia mengadakan acara untuk menyakiskan bareng perayaan penobatan Raja Charles III di British Embassy Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Inggris kembali mengadakan penobatan pertama rajanya dalam 70 tahun terakhir pada Sabtu, 6 Mei 2023.

Raja Charles III dan Ratu Camilla menjadi pemimpin monarki ke-40 yang dinobatkan di Westminster Abbey, London, Inggris.

Raja Charles III menggantikan ibunya, Ratu Elizabeth II yang meninggal dunia pada September tahun lalu. Di usia 74 tahun, Charles pun menjadi raja Inggris tertua yang mengenakan Mahkota St Edward di kepalanya dalam upacara penobatan.

Ribuan masyarakat Inggris pun dengan antusias hadir secara langsung untuk menyaksikan penobatan bersejarah itu sekaligus menyambut sang raja baru.

Duta Besar (Dubes) Inggris untuk Indonesia Owen Jenkins pun turut serta menghadirkan acara untuk warga Inggris di Indonesia menyaksikan prosesi penobatan secara virtual di British Embassy (Kedutaan Besar Inggris) di Jakarta. 

"Ini proses penobatan pertama dalam 70 tahun terakhir. Maka dari itu, kami ingin menyatukan komunitas Inggris dan Persemakmuran kita bersama teman, kolega, dan tetangga di Indonesia untuk merayakan peristiwa bersejarah ini," ucap Dubes Jenkins dalam kata sambutannya. 

Dubes Owen Jenkins juga membacakan titipan surat dari Raja Charles III dan Ratu Camilla yang mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih pada semuanya yang menyaksikan proses penobatan.

Dengan layar besar di panggung utama dan beberapa kudapan di samping, para hadirin bisa menonton upacara penobatan di Inggris dengan nyaman. Sebelum prosesi penobatan Raja Charles III disiarkan secara langsung oleh Inggris di layar, Dubes Owen Jenkins melakukan sesi bersulang sekaligus mengingatkan para hadirin betapa bahagianya akan perhatian dan dukungan dari negara-negara lain pada Inggris, termasuk Indonesia.

"Prosesi penobatan ini menunjukkan seri yang berkelanjutan dan daya tarik yang berkelanjutan dari keluarga kerajaan Inggris."

Berikut adalah beberapa potret menunjukkan keseruan acara menonton bareng penobatan Raja Charles III dan Ratu Camilla di British Embassy Jakarta, Sabtu (6/5/2023):

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Double decker merah ikon Kota London mejeng di meja camilan untuk menonton prosesi penobatan Raja Charles III.

3 dari 6 halaman

2. Acara di British Embassy Jakarta itu juga dihadiri sejumlah orang Indonesia selain ramai dengan warga Inggris.

4 dari 6 halaman

3. Momen beberapa menit sebelum acara penobatan Raja Charles III dimulai, tamu berkumpul.

5 dari 6 halaman

4. Para hadirin menonton prosesi penobatan yang disiarkan langsung di Inggris dengan duduk di depan layar besar.

6 dari 6 halaman

5. Layar besar disediakan untuk para penonton agar bisa menyaksikan prosesi penobatan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini