Sukses

6 Potret Molen Kasetra Suami Enzy Storia, Mantan Penyiar Radio yang Jadi Diplomat di Washington DC

Enzy Storia dan Molen Kasetra resmi menjadi sepasang suami istri. Banyak yang belu mengenal sang suami, Molen ternyata seorang penyiar radio lawas yang sekarang kerja di Washington DC.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar mengejutkan datang dari artis cantik Enzy Storia. Sabtu, 20 Mei 2023, pernikahannya dengan Maulana Kasetra alias Molen Kasetra digelar.

Enzy Storia menikah!

Enzy dan Molen kini resmi sepasang suami dan istri.

Banyak netizen menyebutnya "sat-set" karena hubungan keduanya memang jarang dipublikasikan di media sosial, Enzy yang tiba-tiba mengunggah foto pernikahan tentu membuat terkejut banyak warganet.

Rupanya keduanya selama ini menjalin hubungan jarak jauh atau LDR. Molen diketahui bekerja di KBRI AS yang berlokasi di Washington DC.

Berikut ini, enam potret Molen Kasetra, suami Enzy, merangkum sejumlah sumber, Rabu (24/5/2023):

2 dari 7 halaman

1. Molen bergabung dengan Kementerian Luar Negeri RI sejak tahun 2011. Ia sempat magang di Meksiko.

3 dari 7 halaman

2. Saat ini masih bekerja sebagai diplomat muda di Kedutaan Besar Republik Indonesia Amerika Serikat. Molen menjalin hubungan jarak jauh dengan Enzy dari Washington DC.

4 dari 7 halaman

3. Molen merupakan lulusan S1 Universitas Trisakti. Ia kemudian dikabarkan melanjutkan pendidikan S2 ke Universitas Nasional Singapura jurusan Administrasi.

5 dari 7 halaman

4. Hubungan Molen dan Enzy jarang dipublikasikan di media sosial. Keduanya sempat terlihat mesra di salah satu konten video milik artis Vidi Aldiano.

6 dari 7 halaman

5. Beberapa kali Enzy mengunggah foto bersama Molen di Instagram pribadinya, @enzystoria.

7 dari 7 halaman

6. Sebelum menjadi seorang diplomat muda, Molen ternyata punya karir yang panjang sebagai seorang penyiar radio. Ia pernah bekerja di Track FM dan Hard RockFM.