Liputan6.com, Jakarta - Senat Amerika Serikat menunjuk Dr Geeta Rao Gupta, seorang wanita keturunan India-Amerika menjadi Duta Besar untuk Kantor Urusan Perempuan di Departemen Luar Negeri.
"Dr Geeta Rao Gupta telah dikonfirmasi oleh Senat AS sebagai Duta Besar untuk Kantor Urusan Perempuan Global @StateDept, menantikan upayanya untuk mempromosikan hak-hak perempuan dan anak perempuan melalui kebijakan luar negeri AS," tulis Kantor Sekretaris dari Isu Perempuan Global.
Presiden Joe Biden mencalonkan Gupta untuk posisi ini dan dia menerima konfirmasi dengan suara 51 banding 47 awal pekan ini.
Advertisement
Gupta dikenal secara internasional sebagai pemimpin dalam mempromosikan kesetaraan gender dan keamanan ekonomi perempuan dan Departemen Luar Negeri Amerika Serikat menyambut baik penunjukannya.
Departemen Luar Negeri mentweet pada Jumat kemarin bahwa "menantikan upayanya untuk mempromosikan hak-hak perempuan dan anak perempuan melalui kebijakan luar negeri AS."
Gupta bekerja erat dengan berbagai badan dan program Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Dia bekerja sebagai Direktur Eksekutif Program 3D Yayasan PBB untuk Anak Perempuan dan Wanita, dikutip dari laman NDTV.com, Minggu (6/8/2023)
Dia juga menjadi penasehat UNAIDS Global Coalition on Women and AIDS dan berada di dewan InterAction dan Moriah Fund.
Dia juga menjabat sebagai ketua bersama Satuan Tugas Proyek Milenium PBB untuk Pendidikan dan Kesetaraan Gender.
Â
Komitmen AS Terhadap Kesetaraan Gender
Peter Yeo, Wakil Presiden Senior Yayasan PBB, mengatakan penunjukan Gupta menggarisbawahi komitmen AS terhadap kesetaraan gender pada saat hak asasi dan kesejahteraan dasar perempuan terancam di seluruh dunia.
"Dr Gupta adalah pemimpin yang sangat dikagumi dengan pengalaman luas dalam bidang prioritas dari masalah Kantor Wanita Global, kata Michelle Milford Morse, Wakil Presiden Strategi Anak Perempuan dan Wanita Yayasan PBB. Ini adalah peran penting bagi kepemimpinan global AS, dan Dr Gupta akan memenuhinya dengan sangat baik," katanya.
Keahlian Gupta di bidang gender dan pembangunan berlangsung selama beberapa dekade. Dia telah bertugas di komite pengawas untuk Program Darurat Kesehatan Organisasi Kesehatan Dunia dan menjadi ketua bersama Satuan Tugas Kekerasan Berbasis Gender Global Bank Dunia.
Â
Advertisement
Raih Banyak Penghargaan
Selain itu, Gupta pernah menjabat sebagai Presiden di International Center for Research on Women dan telah menerima banyak penghargaan, termasuk Anne Roe Award 2006 dari Universitas Harvard dan Penghargaan "Women Who Mean Business" 2007 dari Washington Business Journal.
Latar belakang pendidikan Dr Gupta meliputi gelar PhD dalam Psikologi Sosial dari Universitas Bangalore di India, serta gelar MPhil dan MA dari Universitas Delhi.
Kekayaan pengalaman dan penghargaannya menjadikannya sebagai pilihan yang dianggap sangat baik untuk peran penting ini dalam memajukan hak-hak perempuan secara global.