Liputan6.com, London - Sebuah amplop bersejarah yang ditulis oleh Putri Diana kepada presenter BBC Jimmy Savile 33 tahun yang lalu kini dijual dengan harga £699 (Rp13.4 juta).
Kolektor autograf yang menjual amplop tersebut bernama Michael Wain. Ia memperoleh amplop ini melalui rumah lelang Amerika pada awal tahun dan kini berencana untuk menjualnya kepada khalayak Inggris.
Baca Juga
Amplop yang ditulis oleh Diana pada tanggal 17 November 1990 memiliki cap pos yang menunjukkan bahwa itu dikirim dari Gloucestershire. Kemungkinan besar amplop tersebut ditulis dan dikirim dari kediaman mantan Putri Wales dan suaminya, Charles saat itu di Highgrove, Tetbury.
Advertisement
Amplop tersebut ditujukan kepada "Sir James Savile OBE", yang saat itu tinggal di Flat 84, 22 Park Crescent, London W1, dan Diana menambahkan kata 'Private' di bagian pojok kiri bawah amplop.
Alamat tersebut diketahui sebagai milik seorang entertainer Jimmy Savile, yang memiliki salah satu perusahaan terdaftar di sana hingga tahun 1995 sebagaimana dilansir dari The Mirror, Jumat (17/11/2023).
Michael Wain membeli amplop ini dari RR Auctions, sebuah lembaga pelelangan di Boston pada awal tahun. Amplop tersebut dijual sendiri tanpa termasuk surat, dengan harga di bawah £700 (Rp13.5 juta) di situs eBay.
Sebuah daftar di situs rumah lelang menunjukkan bahwa barang tersebut sebelumnya dijual seharga £357 (Rp6,8 juta) pada bulan September dan dijelaskan "dalam kondisi baik".
Sebelumnya, rumah lelang itu telah menjual amplop lain yang ditulis oleh Diana kepada Savile dengan harga £243 (Rp4,6 juta). Amplop tersebut ditulis pada April 1991 dan lagi-lagi dikirim dari Highgrove.
Klaim Kondisi Amplop oleh Wain dan Sekilas Mengenai Jimmy Savile
Mengenai amplop Diana yang dijual oleh Wain di eBay, ia menulis deskripsinya sebagai berikut.
"Dibeli dari lelang RR dan dilengkapi dengan dokumen RR. Dikirim ke Jimmy Savile pada 17 November 1990. Dikirim dari Gloucestershire (Highgrove). Tanggal dicap dengan stempel 22p pertama. Kondisi baik."
"Mengapa membeli dari saya? Saya telah mengumpulkan dan menjual autograf selama lebih dari 35 tahun dan 15 tahun di eBay. Semua autograf saya berasal dari sumber tepercaya dan diteliti secara menyeluruh; tetapi, saya menyarankan Anda melakukan riset sendiri sebelum membeli," tambah kolektor autograf tersebut.
Ketika ditanya apakah ia merasa tergoda untuk menyimpan memorabilia bersejarah tersebut, Wain dengan bercanda mengatakan, "Sayangnya, saya punya terlalu banyak autograf untuk menyimpan semuanya."
Jimmy Savile, yang dikenal sebagai teman baik Charles dan Diana melalui kegiatan amalnya, meninggal pada Oktober 2011 saat berusia 84 tahun. Diana diketahui kerap menulis surat kepada bintang Jim’ll Fix It ini yang mengumpulkan sekitar £40 juta (Rp772 miliar) untuk amal.
Sebelumnya, pria tersebut pernah dianugerahi OBE pada 1971 lalu dan gelar kebangsawanan pada tahun 1990.
Namun dibalik itu semua, Jimmy Savile ternyata memiliki sisi gelap dalam perjalanan hidupnya. Ia terungkap sebagai salah satu predator seksual terburuk di Inggris yang menganiaya ratusan korban dengan sebagian besar dari mereka masih di bawah umur.
Advertisement
Gaun Putri Diana di Toko Barang Bekas: Dibeli Rp3,5 Juta dan Dijual Rp1,8 Miliar
Sebelumnya barang lain milik Putri Diana yakni gaun dijual ke sebuah toko barang bekas dengan harga 200 pound sterling, setara Rp3,6 juta rupiah. Harga tersebut termasuk murah untuk sekelas gaun bekas seorang putri kerajaan, terlebih Lady Diana.
Gaun menawan karya David Emmanuel ini pernah dipakai Diana sewaktu menghadiri pertunangan kerajaan tahun 1968 di Bahrain.
Melansir Express, pakaian mewah tersebut diberikan untuk sumbangan.
Hingga delapan tahun kemudian, seorang asisten toko membeli gaun putih tersebut dengan harga 200 pound sterling.
Ia membawa pulang pakaian itu tanpa mengetahui seberapa tinggi harga sesungguhnya gaun tersebut.
Mengetahui seberapa berharganya gaun bekas Diana tersebut, pakaian ini akan dijual dalam lelang dengan perkiraan harga yaitu 100.000 pound sterling atau Rp1,8 miliar, berkali-kali lipat lebih tinggi dari harga awal.
Lelang dilakukan pada 10 Desember 2018 di Passion for Fashion oleh Kerry Taylor Auctions di London.
Pada tahun 1994, pelanggan yang tidak disebutkan namanya sempat membeli gaun itu di toko amal di Hereford seharga dengan harga Rp3,6 juta.
Althorp House Rumah Masa Kecil Putri Diana Disewakan, Berapa Harga Sewanya?
Rumah masa kecil Putri Diana ini kini dibuka untuk disewakan. Pengunjung dapat merasakan secara langsung suasana rumah mendiang bangsawan Kerajaan Inggris tersebut setelah menyewa di situs Airbnb. Namun, para tamu dikabarkan dilarang mengunjungi makam sang putri.
Sosok bergelar Putri Wales ini dibesarkan di Althorp House yang terdaftar sebagai Kelas I di Northamptonshire Barat. Dahulu, ia tinggal bersama kedua kakak perempuannya yakni Lady Sarah dan Lady Jane, serta adik laki-lakinya Earl Charles Spencer.
Althorp House dibangun pada tahun 1688 dan merupakan rumah leluhur keluarga Spencer. Kini, rumah itu disewakan oleh Earl Spencer melalui layanan Elysian Estates. Meski begitu belum diketahui tarif untuk menginap di sana, tetapi ditaksir para tamu akan ditarik "puluhan ribu pound sterling hanya untuk satu malam menginap di mansion", yang berkapasitas 54 orang.
Para tamu, dalam brosur iklannya, ditawarkan beberapa tingkatan pelayanan, privasi, dan kemewahan yang diklaim dapat menyaingi properti terbaik di dunia.
Advertisement