Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Luar Negeri RI memastikan bahwa sejauh ini tidak ada Warga Negara Indonesia (WNI) yang terdampak Topan Kong-rey yang melanda Taiwan pada Kamis (31/10/2024).
"Hingga saat ini kita tidak mendapatkan informasi adanya warga negara Indonesia yang terhadap dampak dari Topan Kong-rey," papar Direktur Pelindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha dalam pernyataan kepada media, Kamis (31/10/2024).
Baca Juga
Aktor Taiwan Derek Chang Kenang Momen Mendonorkan Hati untuk Ayahnya saat Masih Usia 21, Jadi Titik Balik Keakraban Mereka
Taiwan Klaim Deteksi Keberadaan Balon China, Pertama Kalinya Sejak April
TETO Rayakan 48 Tahun Kehadiran Taiwan Technical Mission di Indonesia, Dorong Kolaborasi Bidang Pertanian
Berdasarkan informasi yang diterima KDEI Taipei, hingga saat ini terdapat 27 orang terluka dan lebih dari 2.200 orang yang dievakuasi.
Advertisement
Operasi layanan kereta api juga telah ditangguhkan dan sejumalh penerbangan dibatalkan.
KDEI Taipei terus mengimbau WNI di Taiwan untuk berhati-hati.
"Sebelum kejadian, KDEI Taipei telah menyampaikan bahwa kepada masyarakat untuk meningkatkan kehatian-kehatian dan waspada terhadap dampak dari topan ini," lanjut Judha.
Diketahui, kantor KDEI Taipei juga menutup layanannya pada hari ini akibat peringatan topan.
ÂÂÂView this post on Instagram