Sebuah kereta terguling di Bangladesh. Diduga peristiwa ini karena ulah kelompok oposisi pemerintah anti pemilu yang sengaja mencabut bantalan rel kereta.
Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Kamis (5/12/2013) dini hari, kereta yang terguling di Gaibandha, 250 kilometer dari Dhaka, Ibukota Bangladesh sedikitnya menewaskan 5 orang.
Para pendukung kelompok oposisi Partai Nasionalis Bangladesh pekan lalu juga telah meledakkan sejumlah bom rakitan dan mencabut bantalan rel guna mengacaukan layanan transportasi. Tindakan ini merupakan wujud protes nasional terhadap pemilu Bangladesh pada 5 Januari mendatang.
Partai Nasionalis Bangladesh menolak upaya menggelar pemilu hingga tercapai pemerintahan interim yang netral tanpa melibatkan Perdana Menteri Sheikh Hashina.
Dalam insiden ini, polisi setempat telah menangkap dua orang. (Ali)
Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Kamis (5/12/2013) dini hari, kereta yang terguling di Gaibandha, 250 kilometer dari Dhaka, Ibukota Bangladesh sedikitnya menewaskan 5 orang.
Para pendukung kelompok oposisi Partai Nasionalis Bangladesh pekan lalu juga telah meledakkan sejumlah bom rakitan dan mencabut bantalan rel guna mengacaukan layanan transportasi. Tindakan ini merupakan wujud protes nasional terhadap pemilu Bangladesh pada 5 Januari mendatang.
Partai Nasionalis Bangladesh menolak upaya menggelar pemilu hingga tercapai pemerintahan interim yang netral tanpa melibatkan Perdana Menteri Sheikh Hashina.
Dalam insiden ini, polisi setempat telah menangkap dua orang. (Ali)