Siapa bilang judi ayam hanya ada di Indonesia. Laga adu kekuatan ayam juga jadi bahan taruhan di Amerika Serikat. Laporan terakhir menyebut, polisi menggerebek lokasi judi sabung ayam di Kota New York. Ribuan ayam 'petarung' pun dikandangkan.
"Lebih dari 3.000 unggas berhasil diselamatkan dari arena judi sabung ayam di 3 distrik. Sementara itu, 9 tersangka ditangkap," jelas Jaksa Agung Eric Schneiderman seperti dikutip Liputan6.com dari Foxnews, Senin (10/2/2014).
Lanjut Eric, penangkapan yang terjadi pada pekan ini adalah yang terbesar yang pernah dilakukan. Polisi menyelamatkan para 'petarung' --ayam jantan-- yang terbanyak dalam sejarah New York.
Penangkapan itu terjadi di Queens, Brooklyn dan Ulster County. "Judi sabung ayam itu digelar di ruang bawah tanah rahasia. Di mana penonton dikenakan biaya masuk dan juga ada penjualan minuman beralkohol," beber Eric.
Eric juga mengungkapkan, para petarung itu memang sengaja dibiakkan, dilatih dan diberi obat kuat, agar lebih agresif berduel. Ayam jantan petarung bahkan dipasangi senjata tambahan: bilah pisau tajam, yang dipasang di taji mereka.
Sebelum bertarung, ayam-ayam jantan itu ditempatkan dalam sebuah kandang terkunci.
Banyaknya unggas-unggas yang menjadi korban kekerasan hewan, membuat kelompok pecinta binatang The American Society iba. Mereka pun akhirnya membuatkan tempat penampungan sementara dan merawat mereka. (Tnt/Ein)
Baca juga:
"Lebih dari 3.000 unggas berhasil diselamatkan dari arena judi sabung ayam di 3 distrik. Sementara itu, 9 tersangka ditangkap," jelas Jaksa Agung Eric Schneiderman seperti dikutip Liputan6.com dari Foxnews, Senin (10/2/2014).
Lanjut Eric, penangkapan yang terjadi pada pekan ini adalah yang terbesar yang pernah dilakukan. Polisi menyelamatkan para 'petarung' --ayam jantan-- yang terbanyak dalam sejarah New York.
Penangkapan itu terjadi di Queens, Brooklyn dan Ulster County. "Judi sabung ayam itu digelar di ruang bawah tanah rahasia. Di mana penonton dikenakan biaya masuk dan juga ada penjualan minuman beralkohol," beber Eric.
Eric juga mengungkapkan, para petarung itu memang sengaja dibiakkan, dilatih dan diberi obat kuat, agar lebih agresif berduel. Ayam jantan petarung bahkan dipasangi senjata tambahan: bilah pisau tajam, yang dipasang di taji mereka.
Sebelum bertarung, ayam-ayam jantan itu ditempatkan dalam sebuah kandang terkunci.
Banyaknya unggas-unggas yang menjadi korban kekerasan hewan, membuat kelompok pecinta binatang The American Society iba. Mereka pun akhirnya membuatkan tempat penampungan sementara dan merawat mereka. (Tnt/Ein)
Baca juga:
Miris, Rumah Ketua RT Jadi Lokasi Judi Sabung Ayam
Gerebek Judi Sabung Ayam, Polres Bogor Amankan 3 Mobil Mewah
Baca Juga
Gerebek Judi Sabung Ayam, 2 Mobil Polda Sulteng Dibakar Warga
Advertisement