Liputan6.com, Shropshire: Kalau Indonesia mempunyai karapan sapi di Madura, Jawa Timur, di Inggris ada balap domba. Sejak 1992, balap domba digelar di Peternakan Hoo, Shropshire, Inggris. Yang menjadi joki adalah boneka. Agar tak jatuh, para joki, seperti Edna Ewe dan Freddie Fleece, diikatkan ke perut domba.
Hal itu bisa disaksikan pada lomba Balap Domba 2005 (2005 Sheep Stakes Grand National) di Peternakan Hoo, baru-baru ini. Sebenarnya, tiap tahun lomba ini selalu dilaksanakan. Namun, lomba tahun ini dianggap yang paling prestisius dengan menghadirkan sepuluh peserta.
Para peserta harus mengarungi lintasan yang dirancang seperti bentuk tapal kuda dengan jarak total 201 meter. Namanya juga domba. Hewan ini harus dipancing untuk mengejar makanan supaya mau berlari. Apalagi jokinya juga boneka yang tak mampu mengendalikan tunggangan mereka.
Pacuan domba 2005 ini akhirnya dimenangi Minty Baabara, domba berusia tiga tahun. Meski hanya dengan selisih tipis, Minty sekurangnya membuktikan bisa berlari lebih cepat dibanding saingannya, seperti Lamb Chop, Mighty Mutton, dan Bo Peep. Domba yang memenangkan lomba ini akan mendapatkan hadiah berupa tambahan makanan.(MAK/Rcm dan Uri)
Hal itu bisa disaksikan pada lomba Balap Domba 2005 (2005 Sheep Stakes Grand National) di Peternakan Hoo, baru-baru ini. Sebenarnya, tiap tahun lomba ini selalu dilaksanakan. Namun, lomba tahun ini dianggap yang paling prestisius dengan menghadirkan sepuluh peserta.
Para peserta harus mengarungi lintasan yang dirancang seperti bentuk tapal kuda dengan jarak total 201 meter. Namanya juga domba. Hewan ini harus dipancing untuk mengejar makanan supaya mau berlari. Apalagi jokinya juga boneka yang tak mampu mengendalikan tunggangan mereka.
Pacuan domba 2005 ini akhirnya dimenangi Minty Baabara, domba berusia tiga tahun. Meski hanya dengan selisih tipis, Minty sekurangnya membuktikan bisa berlari lebih cepat dibanding saingannya, seperti Lamb Chop, Mighty Mutton, dan Bo Peep. Domba yang memenangkan lomba ini akan mendapatkan hadiah berupa tambahan makanan.(MAK/Rcm dan Uri)