Liputan6.com, Jakarta Terkadang untuk kencan pertama membutuhkan persiapan yang bisa dibilang membutuhkan waktu yang lama. Hal tersebut dikarenakan tidak sedikit yang berpikir penampilan pada kencan pertama yang menentukan kelanjutan hubungan.
Namun sebenarnya dikutip Sheknows, Rabu (5/3/2014) saat kencan pertama sebaiknya tampil dengan sebaik mungkin, bukan dengan barang mahal tetapi jadilah diri sendiri. Saat kencan pertama hal terpenting yang membuatnya tertarik yaitu pemikiran dan tingkah laku.
Berikut ini persiapan yang dibutuhkan untuk penampilan terbaik di kencan pertama, yaitu :
1. Sesuaikan Pakaian dengan Tempat
Hal ini bisa dibilang penting untuk diperhatikan, pastika tempat yang akan dituju. Tidak lucu bila saat kencan pertama terjadi salah kostum sehingga membuat perasaan tidak nyaman dan menghancurkan semuanya. Tidak perlu gaun mewah yang mahal, cukup pantaskan dengan kepribadian diri dan sesuaikan dengan tempat.
Buat pasangan menjadi kagum dan menyanjung, dengan memantaskan pakaian dengan kepribadian menjadi nilai tambahan untuk menariknya melanjutkan hubungan.
Jangan memaksakan menggunakan pakaian yang tidak nyaman, walaupun pakaian tersebut bagus bila tidak sesuai dengan kepribadian maka akan terlihat aneh. Pilih juga pakaian yang tidak mudah berkerut, kemungkinan besar Anda akan menghabiskan separuh waktu berkencan dengan duduk.
Advertisement
Akan lucu bila saat Anda berdiri pakaian bagian belakang mudah berkerut dan Oops hal yang tidak diingkan pun terjadi misalnya kain terselip di antara kaki Anda atau menjiplak bentuk bokong.
2. Jujur dengan Diri Sendiri
Kencan pertama kebanyakan orang memilih tempat romantis yang membuat nyaman, saat berjalan dari pintu masuk seakan semua mata menyorot ke arah Anda. Semua wanita ingin tampil cantik di kondisi itu tidak sedikit yang memilih menggunakan sepatu dengan heels tinggi, namun come on tidak semua wanita sanggup melakukannya.
Bila hal tersebut tidak membuat nyaman dan melukai tumit maka jangan lakukan. Untuk cantik tidak perlu menyakitkan, cukup buat Anda nyaman dengan pakaian yang dipakai. Saat sudah merasa nyaman maka semua akan berjalan lancer, kepercayaan diri pun akan meningkat. Curi hatinya dengan sikap yang tulus dan kecantikan dari dalam diri Anda.Â