Sukses

Ahok: Ukuran Perut Jangan Terlalu Gede

Wagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengimbau seluruh warga Jakarta untuk menjaga kesehatannya. Jangan sampai perutnya terlalu gede.

Liputan6.com, Jakarta Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengimbau seluruh warga Jakarta untuk menjaga kesehatannya. Jangan sampai perutnya terlalu gede alias buncit.

"Kami ingin warga Jakarta sehat dan juga perlu mesin ukur, kira-kira berapa ukuran perut jangan terlalu gede," kata pria yang akrab disapa Ahok saat peresmian Taman Semanggi, di Jakarta, Minggu (9/3/2014).

Bahkan menurut Ahok, Joko Widodo yang merupakan Gubernur DKI sering kali mendorong orang bisa kurus. "Kalau saya sudah 94 kilo (kg), saya langsung tahan makan. Saya tidak mau 94, tapi 92. Kalau 94, sudah agak bahaya," kata Ahok.

Ahok menjelaskan, agar tetap sehat warga Jakarta diimbau rajin berolahraga, rajin menimbang, rajin tes kadar gula darah. Termasuk juga tes HIV AIDS. Apalagi kini tes tersebut bisa dilakukan di Puskesmas.

"Jadi kita mendorong terus macam-macam tes itu bisa datang saja ke puskemas. Jangan sampai nanti tiba-tiba gula darahnya terlalu tinggi, stroke, kondisi jantungnya tidak baik," kata Ahok.