Sukses

Ratusan Bayi Lahir Tanpa Mata

Kondisi yang memengaruhi sekitar 780 kelahiran di sana setiap tahunnya, dikenal dengan anophthalmia.

Liputan6.com, New York Sejumlah bayi kembar di Amerika Serikat lahir dalam keadaan tidak dapat melihat. Kondisi yang memengaruhi sekitar 780 kelahiran di sana setiap tahunnya, dikenal dengan anophthalmia.

Penyebab terjadinya kondisi ini kemungkinan besar karena mutasi genetik dan kromosom abnormal. Tapi, beberapa penelitian percaya bahwa faktor lingkungan memainkan peran cukup besar.

Baru-baru ini, sejoli di California melaporkan bahwa mereka sedang memenuhi kebutuhan bayi kembarnya, Jameson dan Jackson yang lahir tanpa mata sekitar dua bulan lalu. Jameson lahir hanya memiliki mata di sebalah kanan, sedangkan Jackson, memiliki mata yang lengkap tapi tidak bisa melihat sama sekali.

Tak ingin kesehatan dua buah hatinya semakin terpuruk, Hollingsworth dan Michael Lopez pun rutin melakukan perjalanan mingguan ke San Fransisco untuk membawa Jameson dan Jackson ke dokter spesialis mata. Hanya saja saat ini, mereka mulai kehabisan uang dan bingung harus mencari bantuan ke mana.

"Kami menemui endokrinolog, ahli saraf, dan tiga spesialis dokter mata yang berbeda. Biaya untuk ini sangatlah mahal, terlebih kami melakukannya secara rutin," kata Hollingsworth, seperti dikutip Fox News, Rabu (2/7/2014)

Video Terkini