Sukses

Sebelum Mudik, Ikuti Saran Menkes Ini Ya

Walau tiap tahun jumlah kecelakaan dan kematian menurun, tapi Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi mengimbau tahun ini tidak ada satu kecelakaan

Liputan6.com, Jakarta Ada banyak faktor risiko terjadinya kecelakaan lalu lintas saat mudik yang dapat berdampak pada kematian. Walau tiap tahun jumlah kecelakaan dan kematian menurun, tapi Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi mengimbau tahun ini tidak ada satu kecelakaan atau kematian.

"Pada 2013 terjadi 3.675 kasus kecelakaan. Jumlah ini lebih rendah 29,8 persen dibanding tahun 2012. Namun masih berakibat 795 orang meninggal. Jumlah orang meninggal juga menurun 12,4 persen dibanding tahun 2012. Doa dan harapan saya adalah kita dapat menurunkan angka kecelakaan dan kematian pada arus mudik ini dari tahun ke tahun," katanya.

Untuk itu, Menkes mengimbau masyarakat yang akan mudik untuk melakukan:

1. Menyiapkan fisik dan mental yang prima

2. Memeriksa kesehatan sebelum mengemudi

3. Menghindari penggunaan obat perangsang, obat keras dan alkohol

4. Istirahat mengemudi setiap 4 jam

5. Memanfaatkan Pos Kesehatan jika membutuhkannya

6. Menyiapkan obat-obatan P3K dalam kendaraan

7. Hati-hati mengemudi terutama pada saat cuaca buruk

8. Disiplin dalam mengemudi dan mematuhi rambu lalu lintas.