Liputan6.com, Jakarta Bagi pasangan yang sudah menikah bercinta bukan hanya sekedar aktivitas wajib, tapi juga sebagai bentuk ekspresi perasaan sayang kepada pasangan. Malam hari biasanya jadi pilihan banyak pasangan untuk melakukan aktivitas ini. Namun, sebenarnya ada waktu lain untuk bercinta yang bakal memberikan sensasi tersendiri bagi kehidupan seksual Anda.
Dilansir dari Women's Health, Selasa (9/9/2014) berikut daftarnya:
Baca Juga
1. Sebelum presentasi penting
Acapkali, presentasi dengan orang maupun hal besar membuat perasaan khawatir dan hati deg-degan. Persiapkan materi presentasi dengan baik dan beberapa jam sebelumnya lakukan bercinta dengan pasangan.
Advertisement
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa bercinta dapat menenangkan saraf, menurunkan tekanan darah serta mengurangi stres. Bahkan sebuah studi di menemukan fakta bahwa orang yang melakukan hubungan seksual sebelum berbicara di depan publik mampu menurunkan stres.
2. Pagi hari
Banyak orang yang malas melakukan hubungan seks di pagi hari, namun sesungguhnya tubuh siap untuk lakukan hal ini. "Testosteron dan energi berada pada tingkat tertinggi di pagi hari. Selain itu bercinta mampu tingkatkan hormon bahagia oksitosin yang membuat Anda dan pasangan semakin merasa lekat. Juga, endorfin yang dihasilkan aktivitas ini bisa membuat perasaan hati jadi baik," terang ahli hubungan seksual Jessica O'Reilly, Ph.D.
Saat akan sakit
3. Saat akan sakit
Bercinta mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sehingga ketika merasa akan sakit, ambil keuntungan ini dari bercinta.
4. Sesudah berolahraga
Ternyata sesudah berolahraga fungsi organ seksual lebih baik. Salah satunya diketahui dari hasil studi dari University of Texas bahwa perempuan usai berolahraga 20 menit aliran darah ke organ genital meningkat 169%. Untuk pria, tubuh akan optimal menggenjot produksi testosteron sehingga keinginan alami untuk bercinta akan lebih tinggi usai berolahraga.
Advertisement
Usai hari tak menyenangkan
5. Setelah hari tak menyenangkan
Bos menyebalkan, pekerjaan tak ada hentinya, salah perhitungan, macetnya jalanan sukses membuat hari berakhir nestapa. Daripada mengumpat akan hari yang berjalan tak menyenangkan lebih baik akhiri hari dengan bermesraan bersama pasangan.
"Beberapa studi menunjukkan bahwa bermesraan, sentuhan, dan berhubungan seks secara signifikan meningkatkan suasana hati," terang O'Reilly.
Usai mengalami ketakutan
6. Usai mengalami ketakutan
Usai naik rollercoaster, menonton film horor, akhiri hari dengan berkasih sayang dengan pasangan. "Saat takut, tubuh memompa adrenalin, sebenarnya ini sudah pada tahap tubuh siap melakukan hubungan seksual karena respon seksual meningkat," terang O'Reilly.
Selain itu, sebuah studi yang diterbitkan dalam Archives of Sexual Behaviour menegaskan bahwa ketertarikan dan keinginan untuk bercinta meningkat usai pengalaman yang memompa adrenalin.
Advertisement
Hari ke-14 siklus menstruasi
7. Bagi perempuan, hari ke-14 siklus mens
Hari ke-14 dihitung dari hari pertama menstuasi adalah waktu tepat bagi perempuan untuk berhubungan seksual. Pada hari ini, klitoris menjadi lebih mudah membesar dan ukurannya memang lebih besar 20% dibanding hari lain.