Sukses

5 Langkah Agar Latihan yang Telah Dirancang Berjalan Maksimal

5 Langkah Agar Latihan yang Telah Dirancang Berjalan Maksimal

Liputan6.com, Jakarta Merancang program latihan apa saja yang akan dilakukan adalah kunci yang harus harus diketahui sebelum memutuskan untuk rutin berolahraga di pusat kebugara. Jika salah dalam merancang program latihan, maka apa yang diharapkan tidak akan terwujud.

Berikut yang harus dilakukan untuk merancang program latihan apa yang akan dikerjakan, seperti dikutip dari Health Me Up, Rabu (12/11/2014);

1. Antusias

Antusias terhadap sesuatu yang akan dikerjakan adalah kunci dari agar program latihan yang dipilih berhasil dijalani. Jika tidak, maka tidak menutup kemungkinan akan malas melakukan latihan tersebut.

2. Pastikan waktu tidur cukup

Memiliki waktu tidur yang cukup berperan cukup besar dalam menentukan keberhasilan dari program latihan yang dipilih. Jika di awal latihan waktu tidur tidak cukup, maka keinginan untuk berolahraga akan menurun. Sebab, Anda akan memilih untuk berisitrahat ketimbang olahraga.

2 dari 2 halaman

Rasa tertantang



3. Ada rasa tertantang

Jika Anda tidak merasa tertantang dengan program latihan yang dipilih, Anda tidak akan bergerak maju dengan sangat cepat.

Ingat, latihan secara rutin akan menghasilkan hasil yang maksimal.

4. Pastikan tidak menderita nyeri otot

Nyeri otot menyebabkan rasa sakit dari waktu ke waktu. Bila saat bangun tidur merasakan nyeri pada otot, maka program latihan yang telah dirancang akan terganggu.

5. Tingkatkan intensitas

Dianjurkan untuk tidak selalu berada pada titik kenyamanan. Untuk mencapai hasil yang maksimal, penting bagi Anda untuk meningkatkan intensitas latihan tersebut.