Liputan6.com, Jakarta Cuaca yang terik tiba-tiba mendung dan hujan sering terjadi beberapa hari di beberapa wilyah Indonesia. Cuaca yang mudah berubah ini membuat sebagian orang mudah terjangkit flu.
Meskipun bukan penyakit berbahaya, namun aktivitas sedikit terganggu gara-gara sering bersin dan pilek. Tak perlu mengandalkan suntik flu, dengan makanan pun membantu menurunkan peluang terkena virus penyebab flu terang Rachel Berman.
Baca Juga
Untungnya ada banyak makanan di sekitar kita yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh, beberapa diantaranya pun harganya murah. Ini daftar makanan yang sebaiknya Anda konsumsi untuk cegah flu seperti dilansir dari Women's Health pada Kamis (20/11/2014).
Advertisement
Tuna
1. Tuna
Ikan yang satu ini sumber baik dari selenium yang membantu sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, sehingga kekebalan Anda meningkat.
2. Jamur
Baik di pasar maupun supermarket mudah menemukan jamur. Jamur mengandung beta glukan yang membantu tubuh melawan infeksi.
Advertisement
Ubi Jalar
3. Ubi jalar
Ubi jalar yang kerap disebut juga mantang merupakan bahan pangan yang murah dengan kandungan vitamin tak murahan. Vitamin A pada ubi jalar berfungsi melawan radikal bebas yang melemahkan sistem kekebalan tubuh.
4. Teh hijau
Secangkir teh hijau hangat kaya akan antioksidan.
5. Yogurt
Kandungan probiotik dalam yogurt serta makanan fermentasi lain membantu menjaga kesehatan tubuh dan menguatkan kekebalan tubuh.