Liputan6.com, New York Aktris asal Amerika Serikat yang terkenal dengan serial Friends, Jennifer Aniston, berpikir dulu saat sekolah dirinya adalah anak yang tidak pintar. Dulu ia merasa kesulitan untuk untuk mengingat perkataan, keliru memahami kata-kata.
"Saya pikir dulu saya bukanlah anak pintar. Saya tidak mudah mengingat perkataan," akunya ke tabloid The Hollywood Reporter.
Baca Juga
Namun, pada saat usianya 20 tahun baru ia ketahui bahwa ia penyandang disleksia usai memeriksakan matanya. "Saya senang drama, trauma masa kecil ini bisa dijelaskan," ungkapnya.
Advertisement
Penyandang disleksia adalah orang yang mengalami kesulitan dalam mengindentifikasi suara saat berbicara, sulit mengucapkan kata, membaca keras dan mengenali kata terang penulis Overcoming Dyslexia: A New and Complete Science-Based Program for Reading Problems at Any Level, Sally E. Shaywitz.
Gejala disleksia lain pada anak adalah terlambat bicara, bermasalah dalam mengeja serta terlambat berbicara.
Penyebab disleksia belum diketahui. "Ini tidak bisa diobati, namun bisa dipelajari secara khusus," terang psikolog Gail Saltz seperti dilansir laman Health, Jumat (30/1/2015).
Untuk itu jika diketahui lebih dini akan sangat penting. Semakin muda diketahui, lebih muda membangun keterampilan penyandang disleksia.
Namun, biasanya penyandang disleksia adalah orang cerdas. Aniston misalnya, ia mampu menjadi aktris dengan akting memukau. Ada juga tokoh terkenal lain seperti Albert Einstein, Sir Winston Churchill, Tom Cruise, Walt Disney.