Sukses

Usia 90 Tahun, Nenek Ini Semangat Belajar Baca dan Tulis

Usia tak jadi masalah bagi perempuan asal Kenya ini agar bisa baca dan tulis.

Liputan6.com, London Saat kecil Priscilla Sitienei asal Kenya tak pernah mendapatkan pendidikan baca dan tulis. Kini di usianya yang menginjak 90 tahun ia semangat membara bersekolah agar bisa baca dan tulis. Sudah lima tahun Priscilla bersekolah dan sekelas dengan enam cicitnya di Leaders Vision Prepartory School.

Dengan mengenakan seragam sekolah seperti anak lainnya, Priscilla mendengarkan pelajaran dengan penuh perhatian. Menjadi lansia bukan jadi masalah bagi perempuan yang pernah mengabdi di desanya sebagai bidan selama 65 tahun terakhir.

"Aku ingin mengatakan kepada anak-anak di seluruh dunia, terutama perempuan, bahwa pendidikan akan menjadi 'kekayaan' kita," ungkapnya seperti dilansir BBC, Senin (23/2/2015).

"Aku ingin bisa membaca Kitab Suci. Aku juga ingin menginspirasi anak-anak lain untuk semangat mendapatkan pendidikan," ungkapnya.

Sebagai orang tertua yang ada di kelas, bahkan orang tua di dunia yang ikut sekolah Priscilla dipanggil Gogo oleh teman-temannya di sekolah. Gogo berarti nenek dalam istilah setempat.

Melihat usianya jauh dari muda, banyak anak di sekolahnya terheran-heran dan bertanya mengapa sudah tua masih sekolah. "Mereka mengatakan kepadaku bahwa aku terlalu tua. Namun aku berkata: Aku bersekolah dan sama seperti kamu juga harus sekolah," tuturnya.

Kehadirannya di sekolah itu didukung oleh kepala sekolah. "Saya sangat bangga padanya. Gogo membawa berkah bagi sekolah ini dan telah memotivasi siswa untuk semangat belajar," tutur Kepala Sekolah, David Kinyanjui.

"Dia dicintai oleh setiap murid, mereka semua ingin belajar dan bermain dengan dia," tambah David.

Kini tak hanya baca tulis yang dipelajari oleh Priscilla, kini ia juga mengambil pelajaran lain seperti matematika, bahasa Inggris, tari, drama dan menyanyi.