Liputan6.com, New York- Para pria banyak yang menyadari bahwa menjalani kehamilan bagi perempuan tidaklah mudah. Oleh karena itu, para pria yang juga ayah asal Inggris ini ingin merasakan hamil dengan menggunakan 'empathy belly', semacam pakaian tambahan dengan bentuk mirip perempuan hamil dengan payudara dan perut membesar seberat 15 kg.
Ide untuk merasakan menjadi perempuan hamil datang kala Steve Hanson, Jonny Biggins, dan Jason Bramley berdisksusi tentang buku kolaborasi mereka bertiga dalam rangka sambut hari ibu berjudul The Book of Mum.
"Kami sedang berdiskusi ide-ide tentang bagaimana rasanya menjadi ibu," terang Hanson. "Lalu, mengapa tidak merasakan hamil atau paling tidak sedekat mungkin merasakan hamil?" lanjut Hanson lagi.
Advertisement
Dan ternyata ide Hanson disetujui oleh kedua rekan lain. Tiga pria ini sepakat akan memakai 'empathy belly' sepanjang hari selama 24 jam termasuk saat tidur. Mereka tak akan memakainya selama sembilan bulan melainkan cukup satu bulan.
Pakaian hamil tambahan ini dipakai kala bekerja, mengasuh anak, dan aneka aktivitas lainnya. Rasa membawa beban berat, sakit punggung, aktivitas terbatas dan aneka hal lain akan mereka tuliskan dalam website 3PregnantDads.com.
"Ini adalah cara kecil kami untuk berterimakasih kepada para ibu," ungkap Bramley seperti dilansir Cosmopolitan, Rabu (25/2/2015).
"Bunga tak mampu mengucapkan rasa terimakasih kami kepada ibu atas apa yang mereka lakukan. Namun tantangan ini kemudian merasakan dan menyebarkan perasaan ini bentuk kami mengapresiasi apa yang para ibu lakukan.
Â