Liputan6.com, New York Kanker payudara merupakan salah satu kanker yang sering terjadi pada perempuan dan bisa menyebabkan kematian bila tidak dideteksi dini. Oleh karena itu dibutuhkan deteksi dini untuk mengetahui kondisi payudara.
Salah satu teknologi untuk mengetahui kondisi payudara yakni dengan mamogram. Sayang, pemeriksaan ini tidak terlalu disukai karena tidak terlalu nyaman. Untungnya kini terdapat sebuah teknologi baru yang bentuknya menyerupai bra yang bisa mendeteksi kanker pada payudara seseorang besutan perusahaan Cyrcadia Health.
Baca Juga
Perusahaan ini telah mengembangkkab bra bernama, iTBra, yang nampak seperti bra olahraga. Di dalam iTBra terdapat alat yang dapat melacak perubahan suhu pada jaringan payudara sehingga mampu memantau setiap aliran darah meningkat yang biasanya menandakan adanya pertumbuhan tumor kanker.
Advertisement
Hebatnya lagi, iTBra ini bisa terhubung secara nirkabel, sehingga hasilnya bisa langsung dikirimkan ke ponsel Anda maupun dokter seperti dilansir Good Housekeeping, Sabtu (7/3/2015)
Uji coba alat ini dilakukan di Ohio State University terhadap 500 pasien. Tingkat deteksi kanker sukses hingga 87 persen. Bahkan pasien dengan jaringan payudara padat bisa diketahui ada tidaknya tumor atau kanker pada payudaranya.
Perusahaan ini masih akan melakukan uji coba lagi pada alat deteksi berbentuk bra ini dan berharap bisa mendapatkan persetujuan FDA dengan tenggat waktu hingga 2016.
Baca Juga:
Segera Periksa Payudara Sendiri Bila Usia Sudah 20 Tahun
Â