Sukses

Ini yang Bikin Dian Nitami Jatuh Cinta dengan Yoga

Presenter dan aktris Dian Nitami tak pernah menduga jika dirinya akan menyukai senam yoga.

Liputan6.com, Jakarta Presenter dan aktris Dian Nitami tak pernah menduga jika dirinya akan menyukai senam yoga. Menurutnya, dia tertarik Yoga karena temannya. Ditemui di sela-sela acara Yoga Festival 2015, istri aktor Anjasmara ini bercerita kalau dua tahun lalu dia bertemu sang guru yoga, Deera Dewi.

"Orangnya baik banget, kayak nggak nyerah buat ngajak yoga. Tapi tetap saja, saya nggak tertarik. Sampai dua tahun lalu, Anjas bilang, coba
dulu aja. Terus pas coba sekali langsung jatuh cinta," kata wanita blasteran Jawa dan Jepang ini pada wartawan, ditulis Minggu (26/4/2015).

Ibu dari empat anak ini mengatakan, sejak yoga gaya hidupnya menjadi lebih baik. "Bangun tidur lebih fit dan tidur lebih cepat. Body
clocknya itu yang bikin sehat." jelas Dian.

Untuk menjaga kesehatan, wanita bernama lengkap Dian Meutia Nitami ini melakukan yoga tiga kali seminggu selama 1 jam 30 menit setiap sesinya.

Video Terkini