Sukses

Pembantu Pulang Kampung, Waspadai Penyakit Akibat Lalat

Rumah yang tak terurus, ditambah sampah rumah yang menumpuk, mengundang lalat, tikus, dan nyamuk untuk berkeliaran di rumah kita.

Liputan6.com, Jakarta - Individu yang biasa menyerahkan seluruh pekerjaan ke pembantu rumah tangga (PRT), tampaknya harus memutar otak mencari cara agar rumah senantiasa rapi saat ditinggal mudik oleh mereka. Rumah yang tak terurus, ditambah sampah rumah yang menumpuk dan petugas pembuang sampah yang juga libur mengundang lalat, tikus, dan nyamuk untuk berkeliaran di rumah kita.

Jika binatang-binatang yang membawa bibit penyakit ini tidak dicegah keberadaannya, sudah tentu membawa dampak bagi kesehatan si penghuni rumah tersebut.

Pakar Kesehatan dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Ari Fahrial Syam mengatakan, sejumlah penyakit pun tak dapat dielak begitu saja bila kondisi ini terlanjur menimpa kita. Lalat merupakan serangga yang membawa berbagai penyakit infeksi usus. Akibatnya, berisiko mengalami diare hingga demam thypoid. "Tikus merupakan vektor yang penting untuk terjadinya penyakit demam kuning atau leptospirosis," kata Ari dikutip Health Liputan6.com pada Rabu (15/7/2015)

Nyamuk, terutama yang berada di sekitar rumah, tentu menjadi sumber penyakit jika nyamuk tersebut merupakan nyamuk aedes aegypti yang membawa virus DHF.

"Oleh karena itu, tetap harus diperhatikan kebersihan di dalam dan sekitar rumah. Hindari air-air tergenang yang berpotensi jadi tempat hidupnya jentuk nyamuk pembawa virus maut tersebut," kata Air.

Video Terkini