Sukses

Ingin Hemat dan Sehat? Hindari Konsumsi Makanan Olahan

Selama setahun dia mencoba menghindari semua makanan olahan.

Liputan6.com, Arizona Sebagai mahasiswi pascasarjana yang memiliki uang tak lebih dari $ 16 per bulan, Megan Kimble harus bertahan hidup. Untuk itu, selama setahun dia mencoba menghindari semua makanan olahan.

Semua pengalamannya itu dia tuangkan dalam buku berjudul 'Unprocessed, My City-dwelling Year of Reclaiming Real Food'. Dalam bukunya, dia mengatakan, kebiasaan barunya itu membuatnya lebih bugar.

Dia pun memberikan 8 tips untuk makan murah dan sehat, seperti dikutip Health, Rabu (22/7/2015):

1. Baca label sebelum membeli

Memperhatikan bahan makanan sebelum membeli itu sangat penting. Semua makanan kemasan cenderung diolah terlebih dahulu. Namun Anda bisa mencoba membaca label untuk mengetahui kandungan rendah terhadap suatu bahan, misalnya berapa kadar pati makanan, lesitin kedelai, atau pemanis buatan seperti dekstrosa dan sirup jagung fruktosa tinggi.

2. Beli satu bahan makanan

Untuk makanan lebih beragam, Kimble menyarankan untuk membeli satu bahan makanan saja. Misalnya susu, gandum, madu, buah. Ini juga cara sederhana menghindari pengawet dan bahan aditif lainnya.

3. Pilih makanan mentah

Daripada makan biskuit chocolate chip, Kimble akan memilih pisang dengan selai almond, atau yoghurt dengan madu dan buah. Kalaupun ingin makanan asin, dia akan memilih memanggang kentang.

4. Carilah makanan ringan dari bahan alami

Kimble selalu membawa makanan favoritnya Cherry Pie Larabars yang mengandung cherry dan almond di tas. Dia juga suka membeli roti, tortilla, pasta, dan sereal yang dibuat hanya dari biji-bijian.

5. Ikut komunitas pertanian

Ini penting, kata Kimble, komunitas pertanian biasanya memiliki cara khusus menanam atau merawat sayuran agar tetap segar dan sehat dikonsumsi.

6. Memiliki rencana belanja

Kimble bercerita bagaimana dia memetakan rute ke toko makanan alami atau pasar. Menurut dia, pasar cenderung sederhana, lebih sehat, dan lebih murah daripada makan di restoran.

7. Membuat pengecualian

Selama setahun, Kimble belajar bagaimana membuat cokelat sendiri karena dia tidak bisa bertahan hidup setahun tanpa itu. Tapi setelah terbiasa, Kimble mulai membiasakan diri hidup tanpa cokelat.

Â