Sukses

Ilmuwan Temukan Kunci Pernikahan yang Langgeng

Selalu berpikir positif adalah kunci pernikahan yang langgeng

Liputan6.com, Jakarta - Satu penelitian yang dipublikasikan ke dalam jurnal Human Brain Mapping menemukan, wanita menikah yang merasa bahagia memiliki emosi yang selalu positif saat menanggapi semua permasalahan yang dibawa oleh sang suami. Pernikahan yang mereka bina langgeng sepanjang hidup.

"Banyak dari kita yang berpikir memilih pasangan yang dapat membantu ketika kita dirudung masalah. Dan tentu saja, itu adalah kunci untuk sebuah hubungan yang solid dan baik," kata Pakar Hubungan Suami-Istri, Dr Duana Welch dikutip dari situs Daily Mail, Jumat (14/8/2015)

Sebelum itu, Rotman Research Institute di Toronto mempelajari 14 orang wanita yang telah menikah selama 40 tahun. Mereka diberi tontonan berupa video berdurasi sepuluh detik berisi adegan yang dilakukan sang suami atau orang asing untuk melihat emosi yang mereka keluarkan.

Bukan video hari pernikahan, melainkan video yang memperlihatkan reaksi para suami ketika dihadapkan dengan kecelakaan mobil. Secara keseluruhan, para respondens wanita itu menghasilkan aktivitas otak yang lebih positif ketika menyaksikan video itu.

Wanita merasa puas melihat video berisi suami mereka. Dan ekspresi tak bisa dibohongin, kalau mereka bangga memiliki pasangan seperti suami mereka itu.