Liputan6.com, Jakarta Orang dengan diabetes (diabetesi) dianjurkan mengonsumsi sayuran hijau dan rendah indeks glikemik. Bagaimana pun konsumsi makanan sehat dan benar merupakan cara sederhana menurunkan gula darah.
Agar lebih seimbang campurkan buah-buahan, kacang-kacangan, biji-bijian, dan susu bebas lemak ke dalam diet harian. Berikut sayuran dan makanan lain yang dapat dikonsumsi diabetesi seperti dikutip Times of India, Kamis (27/8/2015)
Baca Juga
1. Kacang
Advertisement
Kacang adalah sumber makanan yang ramah untuk diabetesi. Kacang rendah kalori dan merupakan sumber protein yang tinggi serat, kalium, dan magnesium.
2. Susu bebas lemak
Pengidap diabetes dianjurkan mengonsumsi susu bebas lemak. Susu adalah sumber vitamin D dan makanan terbaik untuk memperkuat tulang dan gigi.
Biji-bijian
3. Biji-bijian
Biji-bijian seperti gandum dan barley merupakan sumber serat terbaik. Biji-bijian juga mengandung Omega-3, folat, magnesium, kalium, dan kronium.
4. Tomat
Tomat merupakan sumber zat besi terbaik. Plus sumber vitamin C, E, dan K. Makanlah tomat segar yang tidak berasal dari kalengan.
Advertisement
Sayuran berdaun gelap
5. Sayuran berdaun gelap
Ini merupakan langkah yang bagus untuk mengurangi produksi insulin. Sayuran berdaun gelap juga rendah kalori, tinggi serat, dan kaya kalium. Sayuran berdaun gelap juga merupakan sumber zat besi terbaik.
6. Paprika
Paprika atau capsicum yang tersedia dalam banyak warna mengandung vitamin A dan C, kalium, fosfor, kalsium, dan serat.
7. Jamur
Jamur tidak mengandung gula dan sumber yang baik untuk vitamin D. Jamur juga bebas lemak, cocok untuk menurunkan kolesterol.
Baca juga:
6 Kebiasaan yang Rentan Datangkan Penyakit Diabetes