Liputan6.com, New York- Banyak di antara kita orang dewasa yang menggunakan produk kosmetik bayi seperti bedak hingga losion. Lalu apakah manfaat yang bisa direngkuh kulit orang dewasa sama baiknya dengan orang besar?
Menurut direktur kosmetik dan klinis Mount Sinai Hospital, Amerika Serikat, Joshua Zeichner ternyata manfaat tersebut memang mampu dirasakan tak hanya bayi, tapi juga orang dewasa.
"Saya merekomendasikan produk bayi bagi orang dewasa yang memiliki kulit sensitif. Orang dewasa yang tak dapat mentoleransi produk-produk kosmetikanya," terang Joshua.
Advertisement
Reaksi kulit sensitif terhadap produk orang dewasa yakni merah, gatal, ruam dan bersisik. Produk bayi cenderung aman bagi orang dewasa dengan kulit sensitif karena cenderung mengandung sedikit pewangi dan pengawet.
Salah satu produk yang baik digunakan orang dewasa dengan kulit sensitif yakni tabir surya bayi. "Produk ini dibuat untuk bayi karena tidak megnandung bahan kima keras, namun tetap mampu membantu melindungi bayi dari sinar terik matahari," ungkap dermatologis asal New York, Lance Brown seperti dikutip laman Women's Health, Selasa (29/9/2015).