Sukses

Pelukan Ternyata Bisa Cegah Flu

Terkena flu memang sangat tidak menyenangkan, namun hal itu seperti tidak terhindarkan.

Liputan6.com, Jakarta Terkena flu memang sangat tidak menyenangkan, namun hal itu seperti tidak terhindarkan. Dilansir dari Menshealth, ada 4 cara mudah agar terhindar dari virus flu.


1. Berhenti menyentuh muka
Tips ini mungkin terdengar sangat mudah, namun ini menjadi suatu hal yang tanpa disadari sangat susah untuk dijalankan. Menurut penelitian Clinical Infectious Disease pada tahun 2012 menemukan bahwa dalam satu jam rata-rata orang menyentuh mukanya sebanyak 3 – 4 kali.


Hal ini menjadi masalah karena membiarkan tangan menyentuh muka dapat meningkatkan resiko terkena flu. Menurut para peneliti di Jepang, para pekerja yang menyentuh hidung atau matanya dengan jarinya, memiliki 41% kemungkinan terkena infeksi saluran pernapasan bagian atas dibanding dengan para pekerja yang lebih jarang menyentuh mukanya.
Jika hal ini ternyata sangat susah untuk dilakukan, paling tidak sering-sering lah untuk mencuci tangan Anda.


2. Perbanyak Waktu Tidur
Mengurangi waktu tidur Anda dapat membuat tubuh and rentan terhadap flu. Menurut studi yang dipublikasi di jurnal Sleep menemukan bahwa, orang yang tidur kurang dari 6 jam mempunyai resiko 4 kali lebih besar untuk terkena flu dibanding dengan orang-orang yang tidur diatas 7 jam atau lebih.


3. Berolahraga Lebih Sering
Tingkatkan rutinitas olaharaga anda. Alasannya? menurut studi dari Appalachian State University, orang yang berolahraga 5 kali atau lebih dalam seminggu mempunyai persentase 46% lebih sedikit kemungkinan untuk sakit dibanding mereka yang berolahraga kurang dari 5 kali dalam seminggu.

 
Ketika berolahraga, aliran darah dan suhu tubuh akan meningkat dan begitu juga dengan aktifitas otot. Hal ini akan memberikan sinyal kepada tubuh untuk mengeluarkan sel-sel yang melawan penyakit yang tersimpan dalam jaringan lymphoid ditubuh anda.
Sangat disarankan untuk berolaghraga kardio selama 30-60 menit setiap harinya.


4. Berpelukan
Pencegahan agar tidak terkena penyakit flu memang sepenuhnya ada di tangan Anda. Namun menurut studi yang dikeluarkan dalam jurnal Psychological Science menemukan bahwa, orang-orang dengan tingkat stress yang tinggi dapat melawan penyakit lebih baik ketika mereka berpelukan dengan orang tersayang dibanding mereka yang tidak.


“Berpelukan merupakan suatu ekspresi fisik untuk dukungan sosial. Ketika orang merasa memiliki dukungan dari orang-orang tersayang, mereka bisa mengatasi stress mereka dengan lebih baik” ujar Denise Janicki-Deverts, Ph.D seorang peneliti dari Carnegie Mellon University.


Hal ini menjadi penting karena stress itu sendiri sangat erat hubungannya dengan meningkatnya resiko seseorang untuk terkena penyakit, termasuk flu. (Melodia)

 

Video Terkini