Sukses

Situs Kencan bagi Pencinta Disney

Situs kencan MouseMingle menyediakan wadah bagi para jomblo pencinta Disney untuk berkenalan satu sama lain.

Liputan6.com, Jakarta Anda pernah bermimpi menjadi salah satu putri dalam dongeng Disney? Jika ya, mungkin ini kesempatan yang tepat untuk menemukan pangeran tampan impian Anda.

Maraknya situs kencan membuat penyedia layanan semakin memutar otak untuk membuat bisnisnya tampil beda dan menyasar target tertentu. Salah satunya situs kencan MouseMingle yang menyediakan wadah bagi para jomblo pencinta Disney untuk berkenalan satu sama lain, dilansir dari laman Refinery29, Senin (7/12/2015).

"Situs kencan tradisional tak mengerti passion yang Anda miliki terhadap segala sesuatu berbau Disney. Tapi kami memahaminya," tulis MouseMingle dalam situsnya.

Baca juga:

MouseMingle digagas oleh Dave Tavres, mantan insinyur Disneyland Railroad sekaligus pencinta Disney dari Culver City, CA. "Saya bukan tipe pria yang mendekati perempuan di taman," ucap Dave pada Los Angeles Magazine. "Dan tak ada bendera yang bertuliskan, 'Hai, saya single.' Aku merasa kesulitan menemukan perempuan yang juga tertarik dengan hal-hal berbau Disney sepertiku," lanjutnya.

Pengguna MouseMingle diminta untuk menjelaskan lagu-lagu Disney favorit mereka, mendeskripsikan produk Disney yang mereka gunakan, serta mendiskusikan sesuatu yang disebut "Disney nerd level" (kadar kegilaan akan Disney) dan sebagainya. Tujuannya tentu agar mereka bisa saling menemukan pribadi yang dirasa memiliki ketertarikan yang sama.

Untuk mengontak pengguna MouseMingle lainnya, Anda harus mendaftar keanggotaan per bulan seharga $12.55. Namun tak dikenakan biaya untuk sekadar melihat-lihat profil pengguna lainnya.

Anda tertarik untuk mencoba?**