Sukses

Tingkat Kepuasan BPJS di Puskesmas Lebih Tinggi Ketimbang RS

tingkat kepuasan Pelayanan primer seperti Puskesmas ternyata lebih tinggi ketimbang rumah sakit.

Liputan6.com, Jakarta Menurut survei yang dilakukan oleh PT. SWAsembada Media Bisnis pada 2015, tingkat kepuasan pelayanan primer seperti Puskesmas ternyata lebih tinggi ketimbang rumah sakit. 

Seperti disampaikan Head of Research PT. SWAsembada Media Bisnis Rohmat Purnadi, indeks kepuasan fasilitas kesehatan terhadap BPJS Kesehatan juga masuk dalam kategori tinggi, dengan nilai 75.9 persen. Secara umum, indeks kepuasan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) cenderung lebih tinggi daripada Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FTRTL).

"Masing-masing indeks kepuasan berdasarkan jenis FKTP yaitu Puskesmas sebesar 76,2 persen, Dokter Praktek Perorangan (DPP) 78,0 persen; Klinik 77,5 persen. Sedangkan untuk FKRTL, indeks kepuasan terhadap kinerja BPJS Kesehatan adalah sebesar 71,9 persen," katanya saat temu media di Kantor BPJS Kesehatan, Jakarta, Rabu (30/12/2015).

Menurut Rohmat, kecepatan merespon pengajuan fasilitas kesehatan menjadi mitra BPJS Kesehatan, ketepatan pembayaran jumlah klaim atau kapitasi, dan penyelenggaraan program pertemuan kemitraan adalah beberapa hal yang harus dipertahankan oleh BPJS Kesehatan. Adapun sejumlah hal yang perlu ditingkatkan antara lain ketepatan jam kedatangan dokter sesuai jadwal di poliklinik, kecepatan petugas BPJS Kesehatan Center menangani masalah, serta kemudahan proses rujuk balik dari rumah sakit.

  • Badan Penyelenggara Jaminan Sosial adalah badan hukum yang dibentuk untuk menyelenggarakan program jaminan sosial.

    BPJS