Sukses

Hamil 7 Bulan, Tantri Kotak Tidak Ngidam dan Tidak Takut Gemuk

Tantri Kotak mengatakan, tidak pernah ngidam aneh-aneh, dan tidak takut berat badan naik

Liputan6.com, Jakarta Kehamilan Tantri Kotak memasuki usia tujuh bulan. Tak terasa sebentar lagi dia akan menjadi seorang ibu. Selama hamil, Tantri mengaku tidak pernah mengidam yang menyulitkan dia dan sang suami, Arda Naff.

"Jujur, aku tidak mengidam macam-macam. Malah bisa dibilang hamil kebo," kata Tantri kepada Health Liputan6.com di Jakarta Hall Convention Centre, Senayan, Jakarta, Kamis (28/1/2016) malam.

Baca Juga

Bahkan, vokalis yang memilih rehat sejenak dari pentas hiburan ini tidak pernah mual seperti kebanyakan wanita hamil. "Aku juga tidak ada pantangan makan. Blas saja. Paling 'pantangan' tidak boleh makan kerang, makanan mentah, dan makanan yang tidak bersih," kata Tantri.

Dia juga mengatakan, tidak takut jika berat badan naik selama mengandung. "Orang bilang menurunkannya bakal susah. Tapi menurut aku, apapun yang dilakukan seorang ibu, pasti ingin yang terbaik buat si buah hati. Kalau memang menurut dokter aku sudah overweight, baru disuruh untuk menurunkannya. Dokter pasti lebih paham," kata Tantri menambahkan.

Sambil tertawa dan semula berusaha merahasiakan berat badannya sekarang, Tantri mengaku naik 14,5 kilogram.

Video Terkini