Sukses

Nenek 111 Tahun Tak Pernah ke Dokter Sekalipun

Di usianya 111 tahun, dia mengaku belum pernah ke dokter karena sakit.

Liputan6.com, Jakarta Seorang wanita usia lanjut asal Turki belum lama ini menarik perhatian netizen. Di usianya 111 tahun, dia mengaku belum pernah ke dokter karena sakit. 

Adalah Fayikiye Soker, seorang wanita berperangai sederhana yang kini telah memiliki 120 cucu kesayangan. Dia tinggal di sebuah desa dekat kota Samandag di Selatan Turki. Menurut orang-orang di sekitarnya, Fayikiye merupakan wanita tertua disana.

"Makan dan minum secukupnya dan banyak tertawa," ujarnya singkat saat ditanya apa rahasia panjang umurnya, seperti dilansir Mirror, Sabtu (7/5/2016).

 

Janda berhijab itu mengatakan, gaya hidup sehat membuatnya tetap kuat hidup hingga kini. "Orang muda harus lebih berhati-hati mengenai makanan dan minuman. Sebab karena itu, saya masih hidup dan akan hidup hingga nanti," katanya.

"Allah mengabulkan doa saya untuk hidup lama. Saya berharap Tuhan memberikan umur panjang ke semua orang," katanya lagi.

Fayikiye memang seorang yang ramah dan menyukai anak kecil. Dia sering bercerita mengenai kenangan masa kecilnya kepada cucu-cucunya. Dia bahkan masih ingat pertama kali melihat pesawat terbang.

"Saat kami kembali, kemudian tba-tiba kami mendengar suara yang besar datang dan saya berkata, apa itu? ternyata sebuah burung besar yang kami belum pernah lihat sebelumnya," ujarnya. 

Menurut Fayikiye, dulu dia bekerja sebagai bidan. Setelah kematian suaminya pada 1984, dia pindah dan membawa salah satu menantunya, Feride Soker untuk tinggal bersamanya.

Salah satu cucunya, Hanifi Soker (42) mengatakan, neneknya lahir pada 1 Juli 1904. Hingga kini catatan resmi kependudukan masih disimpan rapi di tempatnya. 

"Kami sangat senang dia masih bersama kami. Semoga Tuhan memberinya hidup lebih lama. Saya harap kita bisa hidup selama dia dan akan sehat seperti nenek saya. Dia adalah legenda hidup," katanya.

Video Terkini