Sukses

Memasak Untuk Anak-anak, Raja Bhutan Dipuja Netizen

Raja Bhutan duduk mengupas bawang dan cabai.

Liputan6.com, Jakarta Ada yang tak biasa dari penampilan Raja Bhutan, Jigme Khesar Namgyel Wangchuck. Jika seorang raja biasanya menggunakan pakaian berlapis emas, Druk Gyalpo Bhutan ke-5 ini justru terlihat sederhana dengan mengenakan Gho (kain khas Bhutan) dengan polo shirt hijau sambil duduk mengupas bawang dan cabai. 

 

Dalam foto yang diunggah ke Twitter ini, sang raja mengungkapkan kalau dirinya sedang mempersiapkan makanan untuk anak-anak sekolah di Mongar. Menurut sejumlah sumber, Raja ingin membuat makanan ini sendiri.

"Inilah Raja sesungguhnya," ujar salah seorang netizen, Rohit.

"Sangat menginspirasi," kata netizen lain, John.

"King of Heart," ujar pengguna internet lain.

 

Sebelumnya, seperti dikutip Indiatimes, kisah Raja Bhutan juga sempat menjadi perbincangan netizen setelah menanam 108.000 pohon untuk merayakan kelahiran anaknya. Langkah ini disambut baik oleh sekelompok pecinta lingkungan dunia karena bisa menjadi contoh bagi semua orang.

Video Terkini