Sukses

Komnas Anak Apresiasi Buku Karya Azka Corbuzier

Story of My Life #azkacorbuzier diapresiasi Komnas Anak. Azka dapat dijadikan contoh yang baik untuk anak-anak yang bernasib sama

Liputan6.com, Jakarta Komnas Anak mendukung kehadiran buku Story of My Life karya Azka Corbuzier yang baru saja diluncurkan pada Jumat, 10 Juni 2016.

"Sejak kemunculan Azka dengan video Youtube-nya, saya langsung bilang, I need this. Anak-anak seperti Azka yang memang kami butuhkan," kata Psikolog dan Komisioner di Komnas Anak, Elizabeth T Santosa, MPsi kepada Health Liputan6.com ditulis Senin (13/6/2016)

Menurut Elizabeth, Azka dapat memberikan contoh ke anak-anak lainnya dan menunjukkan kepada semua orang, anak yang berasal dari orangtua bercerai masih bisa hidup bahagia, tanpa kekurangan kasih sayang, dan tidak trauma akibat perceraian.

"Kasus kayak Azka ini kan tergolong langka. Seorang anak, yang masih berumur 10 tahun, mampu menerima kenyataan bahwa orangtuanya harus bercerai. Dengan bercerai hidupnya jauh lebih baik. Seperti Azka bilang sendiri, dia tidak harus masuk kamar karena mendengar orangtuanya bercerai," kata Elizabeth.

Di usianya yang baru 10 tahun, Azka Corbuzier melihat keadaan keluarganya dari sisi yang berbeda. Bahkan, dia senang kedua orangtuanya memilih untuk bercerai. "Ya, karena aku nggak harus masuk kamar melulu setiap kali mereka ribut," kata Azka.

Sebagai orangtua, Deddy Corbuzier dan Kalina mendukung sepenuhnya keinginan Azka, selama itu positif dan tidak mengganggu jadwal sekolah dan bermainnya. Terbukti, meski ditawarin untuk bermain sinetron, Deddy pilih menolaknya.