Sukses

Tips Jitu Tertidur Lebih Cepat

Ketika tiba waktu tidur, terkadang kita hanya berbaring saja di atas kasur dan menatap langit-langit rumah hingga tiba waktu pagi. Untungya,

Liputan6.com, Jakarta Tidur malam yang nyenyak dapat mempengaruhi tiap bidang di dalam kehidupan kita, namun masih banyak orang yang tidak menyadari berapa jumlah waktu tidur yang diperlukan.

Rata-rata orang dewasa membutuhkan antara tujuh sampai sembilan jam waktu tidur setiap malam untuk mempertahankan gaya hidup sehat.

Namun ketika tiba waktu tidur, terkadang kita hanya berbaring saja di atas kasur dan menatap langit-langit rumah hingga tiba waktu pagi. Untungya, ada cara untuk tertidur cepat seperti yang dilansir dari Purewow, Rabu (29/6/2016) di bawah ini:

1. Redupkan lampu

Saat tiba waktu tidur, tubuh Anda mulai memproduksi melatonin, yaitu hormon yang memberitahu tubuh Anda bahwa “ini saatnya tidur”, sehingga lebih baik redupkan lampu kamar Anda, karena lampu yang terang dapat mengganggu dan mengelabui otak.

2. Matikan handphone
Simpan handphone Anda hingga tiba pagi hari. Larangan menggunakan teknologi ini berlaku setidaknya 60 menit sebelum Anda tidur.

3. Atur suhu ruangan
Sebelum tidur, sesuaikan suhu AC di kamar Anda.

4. Tutupi semua sumber cahaya
Saat tiba waktu tidur, lebih baik tutupi semua sumber cahaya yang berada di dalam kamar tidur Anda, seperti lampu handphone yang berkedip-kedip saat di charge, cahaya dari televisi ataupun laptop yang masih menyala.

5. Cuci wajah atau mandi sebelum tidur
Setelah hari yang panjang dan melelahkan, lakukan rutinitas yang membantu untuk menenangkan otak Anda dari kesibukan di pagi hari, misalnya mencuci wajah, menggunakan masker kecantikan, atau mandi. Studi menunjukkan, uap menyebabkan suhu tubuh Anda naik, kemudian turun yang memicu rasa kantuk.

6. Gunakan pakaian yang nyaman dan kaus kaki
Gunakan pakaian dengan kain yang dapat membuat kulit bernafas, nyaman, dan tidak ketat, sehingga enak untuk dipakai tidur. Dan jika kaki Anda terasa dingin, lebih baik gunakan kaus kaki, karena lapisan tambahan tersebut dapat membantu meningkatkan sirkulasi Anda.

7. Dengarkan suara yang menenangkan
Untuk membantu proses tidur yang lebih cepat, Anda bisa mencoba untuk mendengarkan suara-suara alam seperti aliran sungai. ombak laut, atau suara gerimis hujan. Suara alam tersebut bisa Anda dapatkan di salah satu situs website seperti Youtube.

 

 

 

 

**Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini