Liputan6.com, Jakarta - Baik perempuan maupun laki-laki tidak ada yang menyukai kulit kasar, tambal sulam, atau lelah. Apalagi masalah jerawat, noda, keriput, dan pori-pori besar, cenderung merusak kecantikan wajah.
Meskipun ada banyak produk perawatan kulit yang menjanjikan, namun Anda harus mengeluarkan uang banyak untuk membuat kulit halus. Bukan itu saja, produk tersebut kadang memakai bahan yang keras hingga merusak kulit.
Baca Juga
Untungnya ada lima bahan alami yang dapat membantu Anda membuat kulit wajah menjadi halus, dilansir laman Top10homeremedies, Selasa (23/8/2016).
Advertisement
1. Air
Salah satu hal yang paling penting yang dapat Anda lakukan untuk kulit halus dan bercahaya adalah minum air putih yang banyak, delapan hingga 10 gelas per hari. Air membantu tubuh mengeluarkan racun dan limbah. Namun, hindari minuman manis, alkohol, dan minuman berkarbonasi.
Cuci wajah Anda setidaknya dua kali sehari dengan air juga membantu meningkatkan kesehatan dan penampilan Anda.
2. Jus lemon
Jus lemon dapat digunakan untuk membersihkan kulit wajah, serta menyamarkan bintik-bintik dan bekas luka. Selain itu juga melembutkan juga menghaluskan.
Buah ini dapat membersihkan enzim serta mengangkat sel kulit mati sehingga kulit kembali halus dan segar. Dengan sifat zat baik, lemon menjadi pembersih alami yang besar bagi kulit berminyak.
Untuk dapatkan kulit halus, campur jus lemon dengan satu putih telur, oleskan ke wajah. Diamkan selama 10 menit, kemudian bilas dengan air hangat. Ulangi sekali atau dua kali seminggu.
3. Tomat
Tomat segar adalah toner kulit alami yang sangat baik. Buah ini juga dapat membantu mengobati jerawat dan noda.
Agar kulit lembut, haluskan beberapa tomat segar dalam blender atau grinder. Tempelkan pasta tomat ke wajah, biarkan 10 menit. Kemudian cuci dengan air. Penggunaan sehari-hari dapat membantu mengecilkan pori-pori besar, dan menghaluskan serta membuat kulit bercahaya.
4. Pepaya
Pepaya mengandung enzim alami yang dikenal sebagai papain yang memiliki antibakteri, dan kemampuan penyembuhan. Enzim juga membantu menghilangkan mulit mati, atau rusak.
Untuk penggunaan pepaya sebagai toner kulit, ambil beberapa pepaya matang, dan jadikan masker wajah. Diamkan selama 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
Jus pepaya juga dapat mengurangi bintik-bintik coklat karena paparan sinar matahari. Untuk efek pencerahan kulit ekstra, campurkan sedikit air jeruk di dalamnya.
5. Mentimun
Mentimun mengandung hydrating besar, bergizi, serta memiliki sifat zat. Buah berkulit hijau ini memiliki pH uang sama dengan kulit sehingga mampu membantu mengembalikan mantel asam alami kulit yang melindungi dari bakteri dan kontaminan lainnya.
Biasanya masker mentimun wajah dapat mencegah jerawat, komedo, keriput, dan kulit kering. Untuk menjadi masker, campurkan dua sendok makan oatmeal, satu setengah bubur mentimun dan sedikit susu.
Pasang masker tersebut di daerah wajah, dan leher, biarkan 20 menit, dan bilas dengan air hangat.
Â