Sukses

Derita Kembar Identik yang Terkena Penyakit Langka

Sepintas Anda mungkin tidak akan menyangka kalau Adam dan Neil Pearson merupakan kembar identik yang terlahir sehat ke dunia.

Liputan6.com, London - Sepintas Anda mungkin tidak akan menyangka kalau aktor dan presenter Adam dan Neil Pearson merupakan kembar identik yang terlahir sehat ke dunia. Hingga keduanya menginjak lima tahun, Adam tiba-tiba mengalami penyakit misterius.

Seluruh wajahnya dipenuhi tumor, kulitnya kisut, dan matanya tak lagi simetris. Bentuk kepalanya juga kian membesar. Menurut dokter, Adam mengalami neurofibromatosis (NF) tipe 1, kelainan genetik yang membuat pertumbuhan sel terganggu sehingga menyebabkan tumbuhnya tumor pada jaringan saraf.

"Adam telah melakukan 33 operasi. Dia kini telah kehilangan ingatan dan epilepsi. Bahkan dokter bingung harus bagaimana menangani kondisinya," ujar ibu mereka, Marilyn, seperti dikutip Mirror, Kamis (25/8/2016).

Marylin mengatakan, awal didiagnosis, Adam memiliki fibroma di leher yang menghalangi tenggorokannya. "Ini adalah awal dari banyak operasi. Dia terus berada dalam perawatan intensif. Itu sangat menakutkan."

Ketika Neil tidak menunjukkan gejala apa pun, Marilyn sadar Neil tidak seperti saudara kembarnya. Neil pun mengakui ia tidak pernah memiliki masalah kesehatan apa pun.

Meski begitu, dia sangat bangga dengan kakaknya. "Adam sangat percaya diri dan mampu membela diri. Dia punya selera humor yang tinggi," cerita Marilyn. 

Dokter mengatakan, kondisi seperti Adam tidak akan bisa pernah pulih. Namun mereka bisa membantunya dengan cara memberikannya semangat.

Adam yang sempat membintangi beberapa film seperti Under the Skin bersama Scarlett Johansson atau The Undateables memang tidak pernah menyesali apa yang terjadi padanya. Dia bahkan kini telah menjadi duta suatu lembaga masyarakat yang melindungi orang-orang dengan cacat wajah.

Dokter menuturkan, bedah plastik bisa menjadi pilihan, tapi bukan tanpa efek samping. Adam berisiko mengalami ablasi retina yang bisa membuatnya buta. Karena tidak menginginkan hal tersebut, Adam lebih memilih fokus menemukan gadis yang tepat untuknya.

"Saya akan berkencan. Saya penggemar berat Tinder," ujarnya.

Video Terkini