Liputan6.com, Jakarta Dokter Jatinder Malhotra, mengerutkan dahi. Ia hampir tak percaya dengan hasil pemeriksaan seorang polisi di Amritsar, utara India. Bagaimana tidak, ini kali pertama ia menangani pasien yang dalam perutnya berisi 40 pisau tajam.
Baca Juga
"Citra Rontgen semula hanya menunjukkan ada 28 bilah pisau tajam di dalam perut pasien", ujar dokter Malhotra, seperti dilansir dari laman Deutsche Welle. Namun, setelah diperiksa ulang, terdapat 40 pisau tajam bersarang di dalam perut Satnam Singh yang berusia 42 tahun.
Advertisement
Tidak disebutkan alasan pria yang berprofesi sebagai polisi itu menelan benda tajam kurun waktu dua bulan. Namun polisi ini mengaku, secara tidak sadar menelan pisau tajam.
Tak tanggung-tanggung beberapa diantaranya memiliki bilah sepanjang 18 sentimeter. Singh menelan pisau dengan didorong air minum. Dokter menduga, polisi ini mengidap kelainan jiwa dan harus menjalani perawatan serta konseling.
Tim dokter yang dipimpin Malhotra membutuhkan waktu hingga lima jam untuk mengeluarkan satu-persatu pisau dari dalam perut Singh. Bagaimana kondisi kesehatan Singh? Simak kelanjutan artikel dengan mengeklik tautan berikut ini.
Tak hanya di India, pada Sabtu (28/5/2016) seorang pria berumur 28 tahun dari kota Xinjiang, Tiongkok dilarikan ke rumah sakit awal pekan ini setelah ia menelan delapan paku sepanjang 15 sentimeter.
Dilansir dari Shanghaiist, pria yang belum diketahui identitasinya ini menelan paku dengan sadar agar tampil mengesankan dihadapan teman-temannya. Bagaimana dokter menyelamatkan nyawa pria ini, ikuti video dan beritanya dengan mengeklik tautan berikut ini.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya: Â Yuk, berbagi di Forum Liputan6.
Â