Liputan6.com, Jakarta Anda pasti tahu berjalan kaki merupakan salah satu aktivitas fisik untuk menjaga kesehatan jantung. Rupanya tak cuma itu. Studi terbaru dari Amerika Serikat menunjukkan jalan kaki juga bisa membuat suasana hati yang galau menjadi lebih baik.
Cukup dengan berjalan kaki selama 12 menit mampu mengubah suasana hati buruk jadi lebih baik. Rupanya, dengan bergerak membuat seseorang berefleksi terhadap lingkungan sehingga suasana hati jadi positif seperti disampaikan psikolog dari Iowa State University, Amerika Serikat, Jeffrey Miller, PhD mengutip laman Reader's Digest, Rabu (16/11/2016).
Baca Juga
Hasil ini diketahui setelah peneliti meminta partisipan untuk berjalan kaki di sekitar kampus, sebagian lainnya hanya melihat foto perjalanan kampus. Setelah merasakan pengalaman berjalan kaki atau melihat foto, partisipan diminta menuliskan dalam sebuah esai.
Advertisement
Walau diminta membuat esai, kelompok yang berjalan kaki merasa tetap semangat. Berbeda dengan mereka yang hanya melihat perjalanan lewat foto.
Manfaat berjalan kaki di alam terbuka pun terbukti dalam studi terlebih dahulu yang dilakukan peneliti dari University of Michigan, Amerika Serikat. Menurut studi ini, mereka yang baru saja mengalami kejadian kurang menyenangkan lalu diminta untuk berjalan kaki di alam terbuka, sesudahnya suasana hati jadi lebih baik.
"Berjalan kaki merupakan aktivitas dengan risiko rendah, murah, dan bisa dilakukan hampir semua orang. Apalagi jika dilakukan di alam terbuka, manfaatnya membuat suasana hati lebih baik begitu besar," kata penulis studi, Sara Warber.
Jadi, bila sedang merasa galau atau sedih, coba berjalan kaki selama 12 menit. Apalagi bila dilakukan di luar ruangan, hasilnya signifikan membuat suasana hati lebih baik.