Liputan6.com, New York- Kamu yang dilanda stres gara-gara bos selalu memberikan tugas yang tak pernah ada ujungnya, tentu pernah merasa perut jadi rada tidak enak dan deru napas lebih cepat. Tak jarang disertai pusing yang terasa menyiksa.
Salah satu cara untuk mengurangi stres dengan melakukan yoga. Namun yoga memerlukan waktu lama dengan aneka pose. Lalu, apa yang mudah dan cepat meredakan stres? Meditasi.
Baca Juga
Tak perlu waktu lama, cukup sekitar 10 menit bisa meredakan stres yang mendera. Berikut selengkapnya seperti dikutip Women's Health, Kamis (24/11/2016).
Advertisement
1. Cari tempat tenang
Coba cari tempat tenang. Jika sulit, ambil penutup telinga sehingga tidak mendengar di sekeliling Anda. Jauhkan peralatan elektronik seperti ponsel dan tablet yang justru bikin kamu tambah stres.
2. Cari tempat duduk yang nyaman
Meditasi biasanya dilakukan sambil bersila. Bila kamu merasa ini tidak nyaman, bisa dengan duduk santai di sofa atau kursi. Satu yang penting, pastikan tulang belakang tegak bukan membungkuk. Lalu dada dan dagu sedikit terangkat.
3. Awali meditasi
Tutup mata, lalu rasakan napas Anda. Tarik napas dalam-dalam, lalu lepaskan lewat hidung. Terus ulangi bernapas seperti ini. Ingat, jangan terburu-buru saat bernapas.
4. Berpikir tentang kebaikan diri
Lepaskan segala bombardir pekerjaan, email, dan orang-orang untuk sejenak. Fokuslah pada siapa diri kamu dan bersyukur atas hal sudah dilalui hari ini. Sehingga stres bisa cepat mereda.