Sukses

10 Lagu Ini Mampu Usir Kecemasan Anda

Bukan hanya dapat membuat senang, tetapi lantunan lagu juga membantu mengurangi kecemasan. Benarkah?

Liputan6.com, Jakarta Kekuatan musik mampu mempengaruhi suasana hati individu. Bukan hanya dapat membuat senang, tetapi lantunan lagu juga membantu mengurangi kecemasan. Benarkah?

Sebuah perusahaan Neuromarketing bernama Mindlab International merilis sebuah penelitian untuk meredamkan kecemasan manusia.

Studi ini melibatkan beberapa peserta untuk memecahkan teka-teki tertulis samping mendengarkan musik. Para peneliti lalu mengukur hasil penelitian dengan meninjau perubahan denyut jantung peserta, tekanan darah, dan pernapasan.

"65 persen peserta lulus dari kecemasan mereka saat mendengarkan lagu," tulis Peneliti dikutip dari Good Housekeeping, Senin (26/12/2016).

Berikut sepuluh deretan lagu yang dapat menenangkan perasaan dan mengusir kecemasan. Namun, sebelum Anda mendengarnya, Dr David Lewis-Hodgson, Ketua Mindlab's mengingatkan untuk tidak mendengarkan lagu ini saat menyetir.

"Banyak wanita jadi mengantuk dan saya tidak menyarankan untuk mengemudi sambil mendengarkan lagu karena berbahaya," Lewis mengingatkan.

1. "Weightless" by Marconi Union

2. "Electra" by Airstream

3. "Mellomaniac (Chill Out Mix)" by DJ Shah

4." Watermark" by Enya

5. "Strawberry Swing" by Coldplay

6. "Please Don't Go" by Barcelona

7. "Pure Shores" by All Saints

8. "Someone Like You" by Adele

9. "Canzonetta Sull'aria" by Mozart

10. "We Can Fly" by Rue du Soleil