Sukses

Orang yang Baik Hati, Hidup Lebih Lama

Orang yang baik hati seperti senang membantu orang lain hidup 10 tahun lebih lama.

Liputan6.com, New York- Selain memiliki banyak teman, sosok orang baik hati juga punya keuntungan luar biasa lain. Sebuah studi menunjukkan bahwa orang baik hati cenderung hidup lebih lama.

Nah, bila Anda memiliki kebiasaan seperti senang menolong orang lain, kesempatan hidup lebih lama dibandingkan yang tidak seperti mengutip Time, Rabu (28/12/2016).

Fakta ini diketahui lewat studi yang melibatkan 500 orang berusia 70-103 tahun. Kakek nenek ini sebagian diantaranya mengasuh cucu. Sebagian diantaranya tidak memiliki anak sehingga tidak mengasuh cucu maupun merawat anak lain.

Rupanya, kakek nenek yang sering menjaga, mengasuh, dan merawat cucu 10 tahun lebih lama. Namun, orang-orang yang tidak melakukan perawatan seperti ini cenderung meninggal lima tahun di awal penelitian.

Kebaikan hati selain pada keluarga juga memiliki dampak pada usia seseorang. Orang yang peduli terhadap orang-orang lingkungan, sekitar setengahnya hidup tujuh tahun lebih lama. Sementara yang tidak cenderung meninggal empat tahun lebih lama.

"Pola ini menunjukkan bahwa membantu orang lain, termasuk bukan yang keluarga, tidak hanya baik pada kesehatan, tapi juga dengan usia seseorang," kata peneliti.

Peneliti meyakini, pengalaman positif membantu orang lain bisa melawan emosi negatif. Namun sayang belum diketahui bagaimana mekanisme membantu orang lain bermanfaat pada umur yang lebih panjang.

Video Terkini