Sukses

Efektif Cegah Demensia dengan Rutin Makan Ini

Menurut studi, mengonsumsi jamur dalam menu sehari-hari mampu menurunkan risiko demensia.

Liputan6.com, Jakarta Jamur merupakan salah satu sumber pangan yang mudah didapatkan di pasar dan supermarket. Jangan sia-siakan banyaknya jamur lezat seperti kuping, enoki, tiram, dan kancing di sekitar kita. Menurut studi ini mengonsumsi jamur dalam menu sehari-hari mampu menurunkan risiko demensia.

Dalam studi yang dipublikasikan Journal of Medicine Food, menyebutkan ada 11 tipe jamur yang membantu menyehatkan bagian otak terkait memori. Konsumsi jamur, kata peneliti, meningkatkan produksi senyawa yang menguatkan pertumbuhan neuron dalam otak.

"Konsumsi jamur memiliki fungsi mencegah perkembangan penyakit demensia," kata peneliti.

Demensia merupakan gejala permanen yang disebabkan penyakit atau kelainan pada otak. Gejala utama orang yang memiliki kondisi ini sering lupa, sulit berkomunikasi, hingga terjadi perubahan psikis.

"Rutin mengonsumsi jamur bisa mengurangi atau menunda degenerasi saraf di otak," kata Professor Vikineswary Sabaratnam dari Malaya University seperti mengutip laman Fox News, Rabu (1/2/2017).

Selain baik bagi otak, mengonsumsi jamur yang aman memiliki beragam manfaat baik lain. Mulai dari menurunkan kolesterol jahat, mengatur tekanan darah, meningkatkan imunitas tubuh.

  • Dementia sering disalahartikan sebagai penyakit pikun. Namun sebenarnya, demensia bukanlah penyakit melainkan gejala suatu penyakit.

    Demensia

  • Jamur

Video Terkini