Sukses

Buruknya Alkohol Bisa Hancurkan Impian Lelaki

Alkohol mampu memperlambat berbagai fungsi tubuh Anda.

Liputan6.com, Jakarta Alkohol merupakan depresan yang mampu menekan sistem kerja syaraf. Alkohol mengandung beberapa senyawa yang membuat Anda mabuk dan bersifat racun bagi tubuh Anda.

Apakah alkohol mempengaruhi sistem endokrin tubuh Anda? Apakah alkohol juga mempengaruhi kadar testosteron Anda? Alkohol mampu memperlambat berbagai fungsi tubuh Anda.

Berikut fakta kenapa alkohol akan menghancurkan impian Anda untuk tampil baik di tempat tidur seperti yang dilansir oleh Boldsky, Minggu (12/2/2017).

Fakta 1

Terutama pada pria, alasan mengapa fungsi seksual turun secara drastis setelah minum alkohol, karena alkohol menurunkan kadar testosteron. Konsumsi alkohol yang tidak terlalu sering mungkin tidak memberikan dampak terhadap kehidupan seksual Anda tetapi mengkomsumsi alkohol dalam satu waktu dengan jumlah banyak akan menurunkan kadar testosteron secara dramatis.

Fakta 2

Kadar testosteron pada pria yang minum alkohol lebih dari tiga kali seminggu akan mempengaruhi kadar testosteron. Apabila Anda mengkonsumsi alkohol dalam jumlah sedikit kemungkinan akan menaikkan kadar testosteron. Namun apabila Anda mengkonsumsi 2-3 pasak akan menurunkan kadar testosteron dan dapat merusak kehidupan cinta Anda.

Fakta 3

Bila Anda minum alkohol, Anda akan cenderung merasa santai. Mengapa? Hal ini karena otak Anda melepaskan beta-opioid endorphins dan alkohol juga mampu mempengaruhi sintesis testosteron.

Fakta 4

Alkohol mampu menyebabkan kerusakan tertentu pada sel dan jaringan reproduksi termasuk merusak molekul testosteron.

Video Terkini